Panitia KLB Bara JP: Siapapun yang Mau Jadi Ketum Silahkan Daftar

KLB Bara JP yang akan segera digelar mempersilahkan kepada siapapun untuk mendaftarkan diri sebagai calon ketua umum Bara JP ke depan.
KLB Bara JP akan digelar tanggal 25-26 September 2021. (Foto: Tagar/Bara JP)

Jakarta - Kongres Luar Biasa (KLB) Barisan Relawan Jalan Perubahan (Bara JP) yang akan digelar tanggal 25-26 September 2021 di Surabaya mempersilahkan kepada siapapun baik di internal Bara JP maupun eksternal untuk mendaftarkan diri sebagai calon ketua umum Bara JP ke depan.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Bara JP Papua yang juga berperan sebagai ketua panitia KLB Diben Elaby mengatakan membuka kesempatan kepada siapapun jadi ketum Bara JP.


Panitia sudah menerima beberapa nama yang serius dan siap untuk mencalonkan diri sebagai ketua umum Bara JP Periode mendatang tapi kami dari panitia tidak menyiapkan nama tertentu.


“Kami dari panitia KLB membuka pendaftaran calon ketum bagi siapapun yang merasa memiliki kemampuan dan kepedulian untuk memajukan organisasi Bara JP ke depan, jadi kami sebagai panitia benar-benar murni bergerak untuk menyelamatkan organisasi dengan segera dilakukannya pemilihan ketua umum Bara JP," kata Diben Elaby.

Ketika ditanya oleh awak media terkait siapa saja yang sudah menghubungi panitia untuk mendaftarkan diri sebagai bakal calon ketum Bara JP, Diben mengatakan sudah ada beberapa nama yang siap mendaftar.

“Panitia sudah menerima beberapa nama yang serius dan siap untuk mencalonkan diri sebagai ketua umum Bara JP Periode mendatang, tapi kami dari panitia tidak menyiapkan nama tertentu bahkan kami menyatakan bahwa inilah momentum penting dimana siapapun bisa mencalonkan diri sebagai calon ketum Bara JP," ujar Diben.

Sementara itu Ketua DPD Bara JP Jawa Timur Gianto Wijaya membantah jika ada statement atau opini bahwa KLB Bara JP mendatang ditumpangi oleh kepentingan politik baik secara personal maupun golongan tertentu.

“Ga ada misi politik atau titipan politik disini kok, ini murni aspirasi pemilik suara untuk segera melakukan kongres pemilihan ketum agar roda organisasi berjalan dengan baik kembali pasca wafatnya ketum kami, untuk biaya saja kita semua swadaya dengan rezeki yang kita punya," ucapnya. 

(Susilo Utomo)


Berita terkait
Ketua Panitia: KLB Bara JP Bukan Untuk Perpecahan
Ketua Panitia Bara JP Diben Elaby mengatakan bahwa Kongres Luar Biasa (KLB) Bara JP bukan untuk perpecahan melainkan menyelamatkan organisasi.
DPP Bara JP Tetap Kawal Jokowi hingga Masa Jabatan Berakhir
Hingga kini Bara JP tetap konsisten untuk tetap mengawal Presiden Jokowi hingga masa jabatannya berakhir.
Siapkan Fasilitas, Ini Agenda Utama KLB dalam Pemilihan Ketum Bara JP
KLB dilaksanakan, berbagai persiapan sudah mulai disiapkan oleh panitia KLB seperti menyebarkan undangan dan menyiapkan sejumlah fasilitas.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.