Ngeri, Mata Pemuda di Makassar Tertancap Busur

Anak panah busur tertancap di mata pemuda di Kota Makassar. Hingga kini belum diketahui diwilayah mana pemuda tersebut terkena busur.
Mata pemuda di Kota Makassar tertancap busur. (Foto: Tagar/Ist)

Makassar - Anak panah busur tertancap di mata pemuda di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Polres Pelabuhan Makassar sebut sementara melakukan penyelidikan atau mendalami ihwal peristiwa mengerikan itu.

Peristiwa mata pemuda tertancap busur ini sempat direkam video handphone oleh warga. Video yang berdurasi 15 detik itu, kini tersebar dan viral di berbagai platform media sosial di Sulawesi Selatan.

Video masih kami dalami. Informasinya, kejadian itu dua atau tiga hari yang lalu.

Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Kadarislam mengatakan, polisi sementara menyelidiki video viral yang memperlihatkan mata pemuda yang terkena busur tersebut.

"Video masih kami dalami. Informasinya, kejadian itu dua atau tiga hari yang lalu," kata Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Kadarislam kepada Tagar, Senin 25 Januari 2021.

Kadarislam menegaskan, pemuda tersebut bukan korban perang kelompok ataupun tawuran yang belakangan terjadi di Kota Makassar. Melainkan dia terkena anak panah saat mengendarai sepeda motor.

Akan tetapi, mantan Kapolres Bone ini mengaku, belum mengetahui lokasi atau tempat korban terkena busur.

"Informasi, itu anak orang Tallo. Tapi kami juga belum tahu identitasnya. Sementara kami cari tahu, termasuk dimana dirawat dan TKP terkena panah," jelasnya.

Diketahui, rekaman video berdurasi 15 detik ini, terlihat korban memakai baju berwarna hitam. Dia mengerang kesakitan karena busur tertancam di bola mata sebelah kanannya.

Melihat hal tersebut, sejumlah masyarakat sekitar langsung berkerumun melihat anak itu. Sesakali beberapa pria yang diduga rekannya, berusaha mencabut anak panah yang tertancap di mata korban. Belum diketahui siapa identitas dari anak remaja yang terkena busur itu. []

Berita terkait
Anggota TNI di Busur dan Dibacok OTK di Bulukumba
Seorang anggota TNI berpangkat Sertu di Kabupaten Bulukumba di bacok dan di busur OTK.
Polisi Tembak Begal Bersenjata Busur di Makassar
Pelarian begal sadis di Makassar terhenti di timah panas petugas kepolisian.
Teror Busur oleh OTK Hantui Warga Bulukumba Sulsel
Aksi kejahatan jalanan dengan meneror warga terjadi di Bulukumba, korbannya seorang perempuan, beruntung dia tak mengalami luka yang cukup serius
0
Penduduk Asli Pertama Amerika Jadi Bendahara Negara AS
Niat Presiden Joe Biden untuk menunjuk Marilynn “Lynn” Malerba sebagai bendahara negara, yang pertama dalam sejarah Amerika Serikat (AS)