Nelayan Aceh Barat Daya Dikabarkan Hilang di Laut

Seorang nelayan asal Desa Ujong Tanoh, Kecamatan Setia Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Aceh dikabarkan hilang saat melaut.
Ilustrasi Nelayan. (Foto: Tagar/Pixabay)

Aceh Barat Daya - Sayuti, 35 Tahun seorang nelayan asal Desa Ujong Tanoh, Kecamatan Setia Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Aceh, dikabarkan hilang saat melaut. Keluarga dan rekan Sayuti baru menyadari kegilangannya sebab tidak ada dilokasi Bagan atau tempat awal dia berada terakhir kalinya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten (BPBK) Abdya Amiruddin mengatakan, sekitar pukul 19.15 WIB pihaknya mendapat informasi tentang kabar kehilangan Sayuti.

Hilang di laut sejak, Sabtu, 17 Oktober 2020 dan keluarga baru melapor, Senin 19 Oktober 2020.

Sayuti dikabarkan hilang sudah dua hari terakhir namun keluarga baru melapor pada, Senin, 19 Oktober 2020 kepada pihaknya.

"Hilang di laut sejak, Sabtu, 17 Oktober 2020 dan keluarga baru melapor, Senin 19 Oktober 2020," kata Amiruddin, Selasa, 20 Oktober 2020 di Aceh Barat Daya.

Informasi yang diterima BPBK korban terakhir kali bertemu rekannya di sebuah Bagan di laut, Sayuti menetap di Bagan sendirian saat rekan lain mendarat dan ketika dua hari kemudian rekannya kembali ke Bagan sosok Sayuti tidak ditemukan di Bagan.

"Setelah dicari oleh warga ke Bagan korban sudah tidak ada lagi. Di Bagan hanya ditemukan baju korban dan ini keterangan keluarga," ujarnya.

Tim BPBK Abdya, Tim Sar, Polisi, Tagana dan tim gabungan sudah bergerak kelokasi Bagan untuk membantu warga melakukan pencarian, selain itu pihaknya juga akan memasang tenda darurat selama proses prncarian.

"Kalau memang malam ini korban belum ditemukan, besok akan kita pasang dapur umum selama proses pencarian berlangsung," sebutnya. []

Berita terkait
2 Kapal Nelayan Aceh Tamiang Karam di Perairan Selat Malaka
Dua kapal nelayan Aceh Tamiang karam di perairan selat malaka saat mencari ikan. Enam nelayan berhasil selamat.
Ratusan Nelayan Tidak Melaut, Harga Ikan Naik di Aceh Barat
Ratusan nelayan di Kabupaten Aceh Barat, Aceh tidak bisa melaut akibat cuaca buruk dan kurangnya pasokan minyak untuk kapal.
Cuaca Buruk, Nelayan Aceh Diminta Berhati-hati
Panglima Laot Aceh mengimbau para nelayan memperhatikan cuaca buruk yang saat ini sedang melanda Aceh.
0
Indonesia Akan Isi Kekurangan Pasokan Ayam di Singapura
Indonesia akan mengisi kekurangan pasokan ayam potong di Singapura setelah Malaysia batasi ekspor daging ayam ke Singapura