Menjaga Kebersihan Kabel Kelistrikan Mobil

Pada sistem kelistrikan, aki merupakan komponen yang terpenting, baik itu aki kering atau aki basah.
Ilustrasi aki mobil. (Foto: pixabay/StockSnap)

TAGAR.id, Jakarta - Merawat mobil kesayangan tidak hanya seputar interior dan eksterior. Bagian kelistrikan merupakan bagian yang tidak kalah penting. Pemeriksaaan komponen kelistrikan sering kita lupakan.

Pada sistem kelistrikan, aki merupakan komponen yang terpenting, baik itu aki kering atau aki basah. Terdapat banyak faktor yang menyebabkan umur aki menjadi pendek, yaitu mobil sering parkir di tempat yang panas sehingga cairan elektrolit aki akan cepat menguapk.

Kemudian mobil yang sering terparkir jarang digunakan dan dipanaskan rentan untuk dilakukan recharge (pengisian daya) aki.

Berikut merawat kabel kelistrikan mobil

1. Cek Kondisi Kabel

Periksa kondisi setiap kabel yang ada pada mobil Anda, pastikan semua kabel yang terpasang tidak kendur dan longgar. Jika hal itu terjadi dikhawatirkan kinerja komponen lainnya akan terganggu.

2. Perhatikan Kondisi dan Soket

Jika soket terlihat kotor, bersihkan dengan cairan penetran agar tidak terjadi penumpukan karat. Selalu kencangkan soket distributor guna mencegah potensi loncatan bunga api yang dapat menyulut api.

3. Periksa Baterai dan Kabelnya

Korosi akan menumpuk pada kabel baterai yang menempel pada baterai mobil. Bersihkan secara berkala baterai serta kabel baterainya, guna menghindari kerusakan pada kelistrikan mobil.

4. Cek Sekring

Sekring berfungsi memutus arus listrik. Cek secara berkala sekring mobil yang berada di kap depan mobil dan yang ada pada bawah dashboard. Lakukan penggantian sekring secara berkala ketika melakukan service dan tune-up. Sediakan cadangan sekring mulai dari 10A, 15A, dan 20A mengantisipasi hal yang tidak diinginkan di jalan.

5. Salon Mobil

Bawa mobil sesekali ke salon. Mobil yang disalon tidak hanya dibersihkan interior dan eksteriornya, tapi bagian kelistrikan dan mesin juga ikut dibersihkan. Merogoh kocek cukup banyak, tapi mobil akan terawat dengan baik.


(Muhammad Nefki Hasbiansyah)

Berita terkait
Merawat AC Mobil Agar Tetap Dingin
Kondisi sebaliknya apabila AC mobil rusak atau bermasalah maka kabin akan terasa panas di tengah kondisi lalu lintas yang macet seperti di Jakarta.
Manfaat Spooring dan Balancing pada Mobil
Untuk itu jika tiba saatnya untuk spooring dan balancing, sebaiknya segera lakukan itu.
Enam Perawatan Aki Mobil Agar Panjang Umur
Apabila aki dalam kondisi buruk dan sering mengalami tekor maka sudah dipastikan kondisi aki mobil Anda sudah tidak layak pakai alias soak.
0
Kenali 5 Nutrisi ini yang Dibutuhkan Mata
Nutrisi ini membantu menjaga fungsi mata, melindungi mata dari cahaya berbahaya, dan mengurangi perkembangan penyakit degeneratif terkait usia.
Efek Penggunaan Tisu Basah di Wajah
10 Tanda Tubuh Anda Kekurangan Vitamin C