Menhan Belum Dengar soal Anggota Polisi Ditembak di Papua

Menteri Ryamizard Ryacudu mengaku belum mengetahui perihal meninggalnya seorang polisi Briptu Hedar yang disandera dan ditembak di Papua.
Menteri Pertahanan, Ryamizard Ryacudu. (Foto: Tagar/Reyma Pramista)

Solo - Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu mengaku belum mengetahui perihal meninggalnya seorang polisi Briptu Hedar yang disandera dan ditembak di Papua.

"Saya belum dengar. Sebab dari kemarin saya nggak pulang. Habis ini nanti masih ke Jogja, besok ke Jawa Timur," ujar Menhan usai memberikan kuliah umum di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Selasa 13 Agustus 2019.

Meski belum mengetahui kabar peristiwa yang menimpa Briptu Hedar, namun Menhan berjanji akan menindaklanjuti kasus tersebut. "Nanti saya akan kita pelajari dulu," pungkasnya.

Seperti diberitakan, seorang polisi bertugas di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Papua, Briptu Hedar tewas dengan luka tembak setelah disandera oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Lekagak Telenggen di Kampung Mudidok, Kabupaten Puncak, Papua.

Kala itu, Briptu Hedar bersama rekannya Briptu Alfonso sedang malakukan penyelidikan di Puncak Papua. Sebelum ditembak, Briptu Hedar disandera oleh KKB pada Senin 12 Agustus 2018, pukul 11.00 WIT.

Selang beberapa jam, Polri mendapat informasi dari masyarakat bahwa jenazah Briptu Hedar ditemukan. Kemudian tim kepolisian melakukan evakuasi dan membawa jenazah ke Puskesmas Ilaga.

Korban kemudian divisum di RS Mimika yang selanjutnya dikebumikan di Kabupaten Baru, Sulawesi Selatan.[]

Berita terkait
Berikut Profil dan Prestasi Briptu Hedar yang Tewas di Papua
Almarhum Brigpol Anumerta Hedar, anggota Polri yang gugur dalam tugas usai menjadi korban penculikan dan penembakan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kabupaten Puncak Jaya, memiliki segudang prestasi.
Kronologi Gugurnya Briptu Hedar di Papua
Briptu Hedar, seorang anggota Polri yang sempat disandera oleh sekelompok orang tak dikenal di Kampung Madidok, Kabupaten Puncak, Provinsi Papua.
Jenazah Briptu Hedar Tiba di Sulsel
Jenazah almarhum Briptu Hedar, anggota Polri yang gugur usai diculik kelompok Saparatis Papua tiba di Makassar, Sulsel.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi