Mengapa Wanita Lebih Suka dengan Bad Boy? Ini Alasannya

Fenomena kehadiran sosok bad boy jauh lebih menarik di mata seorang wanita, ternyata benar terjadi di dunia nyata.
Bad Boy (Tagar/Pixabay)

Jakarta - Sebagian besar wanita dalam memilih pasangan hidup tentunya ingin mendapatkan seseorang yang baik dan tidak neko-neko. Tetapi masih terdapat beberapa wanita yang justru lebih senang untuk berkencan dengan seorang bad boy. 

Fenomena kehadiran sosok bad boy jauh lebih menarik di mata seorang wanita, ternyata benar terjadi di dunia nyata.

Mengapa pria ‘nakal’ menarik bagi wanita ?

Menjalin hubungan dengan bad boy seringkali hanya berujung dengan rasa sakit hati. Meski begitu, tak sedikit wanita yang memilih untuk kembali memiliki hubungan dengan tipe pria ini. Beberapa faktor yang menjadi alasannya adalah sebagai berikut:


1. Sebuah tantangan menaklukkan pria bad boy

Tidak cuma pria, wanita juga menyukai tantangan, terutama tantangan menaklukkan hati pria bad boy. Banyaknya wanita di sekeliling pria bad boy membuat mereka merasa bangga jika bisa dekat bahkan berpacaran dengan pria tipe tersebut.


2. Tipe nice guy terlihat lemah

Wanita mencari sosok pria yang bisa melindungi dirinya. Namun kebanyakan tipe “nice guy” justru terlihat lemah di mata wanita. Nmaun, tipe “nice guy” memiliki anggapan bahwa untuk melindungi tidak perlu menunjukan kekuatan. Sebaliknya, tipe "bad boy" sejak awal akan memberikan ilusi dengan menunjukkan kekuatannya bahwa dia sosok yang bisa melindungi.


3. Bad boy lebih memesona

Tipe “nice guy”sering kali menjalani hubungan apa adanya. Tanpa mengubah tampilan, dan mengumbar kata-kata manis. Sementara, tipe bad boy tampilan dan manisnya kata-kata merupakan sebuah strategi menarik perhatian wanita. Tidak jarang hal ini akan menarik antusias seorang wanita untuk bisa menjalin hubungan dengannya.


4. Masa ovulasi

Penelitian “Ovulation Leads Women to Perceive Sexy Cads as Good Dads” yang diterbitkan dalam Journal of Personality and Social Psychology, menunjukkan bahwa wanita dalam tahap ovulasi akan mempengaruhi cara mereka melihat sosok ayah untuk anak-anak mereka di masa depan. Menjelang masa ovulasi, wanita akan tertarik pada laki-laki tampan dan pemberontak.[]


Baca Juga:

Berita terkait
Peringkat Sepak Bola Wanita Dunia
Spanyol mencapai ketinggian baru, Lebanon dan Montenegro mendaki menggapai puncak
FIFA: Timnas Wanita Indonesia Tempati Peringkat 94 Dunia
Timnas Garuda Pertiwi mengoleksi 1236.24 poin untuk mengamankan peringkat ini.
Ini Dia 5 Inspirasi Style Jaket Kulit Wanita Hijab yang Bisa Dicoba!
Berhijab bukan berarti Anda tidak bisa tampil kekinian dan stylish, dengan kemampuan memadu-padankan outfit yang tepat. Ini lina inspirasinya.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.