Mayor Teddy Dapat Promosi Jabatan Jadi Wadanyonif 328/Dirgahayu

Ajudan Prabowo Subianto, Mayor Teddy Indra Wijaya, mendapat promosi jabatan sebagai Wakil Komandan Batalyon Infanteri Para Raider 328/Dirgahayu.
Mayor Teddy Dapat Promosi Jabatan Jadi Wadanyonif 328/Dirgahayu. (Foto: Tagar/Instagram)

TAGAR.id, Jakarta - Ajudan Prabowo Subianto, Mayor Teddy Indra Wijaya, mendapat promosi jabatan sebagai Wakil Komandan Batalyon Infanteri Para Raider 328/Dirgahayu.

Kepala Dinas Penerangan TNI AD Brigjen TNI Kristomei membenarkan informasi soal rotasi jabatan itu.

"Iya benar, Berdasarkan Kep Kasad no Kep 137/II/2024 tanggal 26 Februari 2024," kata Kristomei Selasa, 12 Maret 2024.

"Mayor Inf Teddy menjadi Wadanyonif Para Raider 328/Dirgahayu, Brigif Para Raider 17/Divif 1/Kostrad menggantikan Mayor Inf Ade Fian yang mendapat promosi sebagai Pasiops Sops Divif 1 Kostrad," sambungnya.

Lebih lanjut, Kristomei juga menyebut ada sebanyak 348 perwira menengah TNI AD yang mendapat promosi atau dimutasi.

"Ada 348 orang Pamen berpangkat Kapten/Mayor dan Kep tersebut yang mendapatkan promosi/mutasi ( tour of duty/tour of area)," jelasnya.

Profil Mayor Teddy

Teddy dikenal dengan sederet prestasinya di Amerika Serikat. Sejak berpangkat kapten, Teddy Indra dinilai merupakan salah satu prajurit terbaik yang dimiliki TNI AD.

Sejumlah prestasi ditorehkan prajurit korps baret merah Kopassus itu. Ia pun pernah mengemban Tab Ranger dari Angkatan Darat Amerika Serikat.

Dikutip dari situs tniad.mil.id, Teddy resmi lulus dan meraih kualifikasi pasukan elite US Army Ranger School. Ini adalah program sekolah pasukan paling elite di Angkatan Darat AS untuk menghasilkan lulusan US Army Ranger bagi Resimen Ranger ke-75.

Setiap prajurit harus melewati tes meliputi kemampuan individual dalam fisik, navigasi darat, Ranger Tactical Test yang diuji dalam tahap RAP Week, serta penilaian Leadership in Patrol, Peer evaluation.

Teddy meraih predikat International Honor Graduate di antara 185 perwira siswa (171 perwira Amerika dan 14 perwira asing).

Teddy merupakan lulusan Akademi Militer 2011. Ia lalu melanjutkan karier sebagai prajurit infanteri di Kopassus. Lalu, dia lulus dari pendidikan di AS dengan prestasi membanggakan.

Alumni SMA Taruna Nusantara itu menyusul perwira TNI AD lainnya yang berhasil lulus Ranger School seperti Jenderal TNI Purn Susilo Bambang Yudhoyono, Letjen TNI Purn Hotmangaraja Panjaitan, Letjen TNI Purn Nugroho Widyatomo, hingga Letjen TNI Purn Syaiful Rizal.

Teddy juga sempat bertugas di satuan Paspampres. I lalu mengemban tugas baru sebagai ajudan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di 2020. Karena jabatan barunya itu, Teddy kembali menuai sorotan. []

Berita terkait
Ketum Projo Budi Ari dan Sekjen Bara JP Reagen Shio Ayam, Apakah Keduanya Sosok yang Disebut Arief Poyuono Cocok Dampingi Prabowo-Gibran?
Politikus Gerindra Arief Poyuono kembali membahas soal shio naga, kelinci, kambing dan ayam usai pemilihan umum (Pemilu) 2024.
Prabowo-Gibran Menang 61 Persen di Kalimantan Barat, Pasangan AMIN Duduki Urutan Kedua
Pasangan capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, menang telak dalam Pilpres 2024 di Provinsi Kalbar.
Sah! Pasangan Prabowo-Gibran Menang Jauh di Jawa Timur pada Pilpres 2024
Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka meraih suara terbanyak Pemilu 2024.