Manfaat Kurma, Bisa Turunkan Kolesterol Hingga Memperbaiki Kulit

Kurma menjadi makanan yang paling banyak dicari di dunia kesehatan dan gizi.
Llustrasi: Kurma merupakan sajian berbuka yang khas bagi banyak warga Muslim dunia, dan tradisi ini telah berlangsung berabad-abad (Foto: voaindonesia.com - REUTERS/Akhtar Soomro)

TAGAR.id, Jakarta - Kurma sudah dikenal memiliki khasiat untuk penyembuhan sejak ditemukan ribuan tahun lalu.

Ada tiga puluh jenis kurma yang ditemukan di seluruh dunia, ini terbagi lagi dalam tiga jenis, yaitu lunak, semi kering, dan kering.

Salah satu kurma yang paling didambakan ditemukan di Jalur Gaza, karena produk yang dijual dikenal sangat merah dan manis.

Karena memiliki segudang manfaat untuk kesehatan, buah kurma menjadi makanan yang paling banyak dicari di dunia kesehatan dan gizi.

Kurma merupakan sumber yang baik dari berbagai vitamin dan mineral, energi, dan serat.

Mengandung kalsium, zat besi, fosfor, kalium, magnesium dan seng. Dapat digunakan sebagai pengganti gula yang lebih sehat, berikut ini lima manfaat lainnya dari kurma:


1. Menurunkan kolesterol

Tahukah anda bahwa kurma bebas dari kolesterol dan mengandung sangat sedikit lemak?

Memasukkannya dalam jumlah yang lebih kecil dalam diet harian membantu menjaga kadar kolesterol, bahkan membantu penurunan berat badan.


2. Meningkatkan kesehatan tulang

Kurma juga bisa memberikan keajaiban bagi kesehatan tulang, kurma kaya akan selenium, mangan, tembaga, dan magnesium.

Semua itu diperlukan untuk menjaga kesehatan tulang dan mencegah kondisi seperti osteoporosis.


3. Memperbaiki kulit

Vitamin C dan D bekerja pada elastisitas kulit dan juga membuat kulit menjadi halus.

jika anda mengalami masalah kulit, anda bisa mengonsumsi kurma.

Kurma juga memiliki manfaat anti penuaan dan mencegah penumpukan melanin di tubuh.


4. Membantu menambah berat

Gula, protein , dan vitamin lain dalam kurma membantu menambah berat badan.Ketika dikonsumsi dengan timun, kurma membantu menjaga kestabilan berat badan.


5. Kaya protein

Kurma adalah sumber protein yang kuat yang membantu tetap bugar, bahkan menjaga otot kita tetap kuat.


6. Kaya zat besi

Anemia yang parah menyebabkan kelelahan, sesak napas, maupun nyeri dada Zat besi sangat dianjurkan bagi mereka yang menderita anemia, zat besi juga baik untuk kesehatan gigi. []


Baca Juga:





Berita terkait
4 Manfaat Buah Kurma Bagi Kesehatan Tubuh
Kurma memiliki ukuran dan warna yang bervariasi dari merah hingga kuning cerah, hal tersebut tergantung pada varietasnya.
Keutamaan Kurma yang Tertulis dalam Al-Quran
Bahkan di dalam Al-Quran, kurma disebut sebanyak 20 kali dalam 16 surat yang berbeda oleh Allah SWT.
Resep dan Cara Membuat Risoles Pandan Vla Talas Kurma
Berbagai olahan risoles tentu sudah sangat familiar, tapi Anda perlu mencoba membuat risoles pandan vla talas kurma. Berikut bahan dan caranya.