Mamuju Tengah Sulbar Diguncang Gempa Magnitudo 5,2

BMKG merilis gempa magnitudo 5,2 di Mamuju Tengah, Sulawesi Barat tidak berpotensi tsunami.
Ilustrasi gempa bumi. (Foto: Tagar/Ilustrasi)

Mateng - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,2 mengguncang Mamuju Tengah (Mateng), Sulawesi Barat, pukul 1.10 WITA, Senin, 14 September 2020. 

Laman Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berada di darat 28 Km Barat Laut Mamuju Tengah pada titik 2.03 LS 119.24 BT dengan kedalaman 10 Km.

Saya sangat merasakan goncangan gempa bumi tadi.

Gempa dirasakan hingga Kabupaten Majene, Mamuju, Pasangkayu, hingga Mamasa. Seorang warga Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, Desti mengaku merasakan getaran akibat gempa.

"Saya sangat merasakan goncangan gempa bumi tadi," ujarnya, Senin, 14 September 2020. 

Diketahui bahwa gempa bumi tersebut tidak berpotensi tsunami, namun warga diharapkan tetap waspada gempa susulan. Belum ada laporan apakah gempa mengakibatkan korban jiwa ataupun kerusakan rumah warga.[]

Berita terkait
Miris, Kabupaten Mamuju Hanya Miliki 4 Mobil Damkar
Pemadam kebakaran Mamuju selalu kewalahan setiap terjadi peristiwa kebakaran di daerah tersebut. Ini alasannya.
Alasan Anak Patah Tulang di Mamuju Tak Dapat Berobat
Karena tak memiliki BPJS Kesehatan, seorang anak di Mamuju yang menderita patah tulang lengan kanan tidak bisa berobat.
Polisi Amankan Puluhan Tabung LPG 3 Kg di Mamuju
Puluhan tabung gas LPG 3 Kg diamankan polisi di Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat.
0
Parlemen Eropa Kabulkan Status Kandidat Anggota UE kepada Ukraina
Dalam pemungutan suara Parlemen Eropa memberikan suara yang melimpah untuk mengabulkan status kandidat anggota Uni Eropa kepada Ukraina