Makhluk Halus Teror Warga di Kabupaten Cianjur

Pengakuan Yanih, dan Mak Jujun, pemilik rumah di kecamatan Naringgul Kabupaten Cianjur, Jabar, yang dipercaya disinggahi makhluk gaib
Upaya pengusiran makhluk halus oleh ustaz Asep Rohmat bersama warga dan aparat kepolisian setempat. (Foto: Tagar/Muhammad Ginanjar)

Cianjur - Dia warga RT 3/10 Kampung Citengkor, Desa Sukabakti, Kecamatan Naringgul, Kabupaten Cianjur, Jawa barat, Yanih, 47 tahun, dan Mak Jujun, 65 tahun, merasakan keanehan di rumahnya. Disinyalir rumah mereka didatangi kemunculan makhluk gaib yang sering menggangu di dalam rumahnya dengan sasaran meja makan serta berang-barang lainya.

“Datangnya setiap menjelang pagi mulai dari pukul enam sampai malam, sasarannya barang yang ada dirumah suka pindah sendiri seperti meja makan, dan perabotan rumah sehingga saya dan ibu saya jadi pusing harus memindahkan barang barang perabotan ketempat asalnya lagi,” kata Yani, 2 Juli 2020.

Menurut cerita Yanih, makhluk gaib itu sering dilihat oleh anak bungsunya. Sontak anaknya pun langsung pergi ke kamar karena ketakutan ketika melihat makhluk halus tersebut. “Kalau anak saya itu tahu dan melihat makhluk gaib itu datang dia juga bilang jumlahnya ada lima dan yang satu mah kalau banyak orang pergi ke arah batu besar yang dekat kantor BKSDA,” kata Yanih.

1. Setelah Syukuran Terjadi Kejadian-kejadian Aneh

Yanih mengaku kaget, kenapa rumahnya bisa didatangi makhluk halus, bahkan ia pun bingung bagaimana cara untuk mengusir makhluk itu. “Saya juga tidak mengerti kenapa di rumah saya bisa terjadi kejadian aneh seperti ini, sehingga saya jadi bingung harus bagaimana sementara saya tidak punya siapa-siapa hanya bisa bengong dan jengkel dengan adanya mahluk gaib itu,” ujar Yanih kebingungan.

halus2Aparat setempat melihat situasi rumah korban makhluk halus. (Foto: Tagar/Muhammad Ginanjar)

Ia menjelaskan, sebelum suami dari adiknya itu datang dari tempat asalnya bekerja di luar Provinsi Jawa Barat, digelar syukuran kecil-kecilan. “Setelah mengadakan syukuran kecil-kecilan terjadilah kejadian kejadian aneh di luar nalar manusia hingga sekarang,” jelas Yanih. Yanih tinggal bersama ibu dan tiga orang anaknya, mereka tinggal menempati rumah milik adiknya.

Senada dengan yang dikatakan Emak Jujun, 67 tahun, yang juga mengatakan pernah diganggu oleh makhluk gaib tersebut, bahkan sampai dilempar. “Pada suatu hari emak lagi mau masak di tungku tiba-tiba apinya mati mendadak, selain itu kepala emak juga ada yang melempar pakai perkakas,” kata Jujun.

Setelah mendapatkan kabar tersebut, puluhan ustaz dari Desa Sukabakti, Kecamatan Naringgul, melakukan netralisir dengan doa, zikir serta bersolawat bersama untuk menggusir makhluk astaral yang menghuni  rumah Mak Jujun warga kampung Citengkor RT 3/10, Desa Sukabakti, Kecamatan Naringgul, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

2. Mengusir Makhluk Halus dengan Bantuan Ustaz

“Tadi kami bersama rekan rekan bareng dengan bapak Kapolsek melaksanakan kegiatan doa, zikir dan tawasul bersama dirumah Mak Jujun untuk memunajat kepada Allah SWT agar dimudahkan mengusir makhluk-makhluk halus yang sangat meresahkan warga desa kami dan sering mengganggu penghuni rumah Mak Jujun,” ungkap ustaz Asep Rohmat.

Asep menuturkan, dengan dilaksanakannya doa zikir serta bersolawat bersama, makhluk-makhluk halus tidak akan mengganggu lagi. “Seperti biasanya kalau ada makhluk-makhluk halus atau jin yang sering mengganggu manusia kata kuncinya untuk menggusir jin dan syetan hanya dengan doa-doa ayat Suci Al-Qur'an, berzikir serta tawasul meminta dan memunajat kepada Allah SWT,” ungkap ustaz Asep.

Ia menuturkan, saat melaksanakan do’a bersama, ada warga yang kerasukan makhluk halus. “Tadi kita saksikan bersama ada salah seorang warga yang kerasukan salah satu roh makhluk halus atau semacam jin kafir, jin kafir tujuannya untuk merusak akidah manusia supaya keluar dari ajaran Islam dan nantinya supaya percaya dan jadi pengikutnya sehingga manusia jadi musrik,” tutur Asep.

halus3Meja yang diduga disinggahi makhluk halus. (Foto: Tagar/Muhammad Ginanjar)

Sementara Kapolsek Naringgul, AKP Yayan Suharyana, ikut melaksanakan do’a bersama. “Tentunya kami dari kepolisian sektor Naringgul, Resor Cianjur, tidak mau adanya kejadian keresahan warga dan kegaduhan Kamtibmas di wilayah hukum Kecamatan Naringgul baik itu yang dilakukan oleh manusia atau oleh makhluk halus/jin, sehingga kami berupaya semaksimal mungkin untuk menenangkan warga masyarakat khususnya masyarakat kampung Citengkor Desa Sukabakti, Kecamatan Naringgul,” kata Yayan.

Yayan menegaskan, tugas polisi yakni memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat menegakkan hukum dan memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat. “Mudah-mudahan setelah kita laksanakan doa dan zikir serta bersholawat bersama sama di rumah Mak Jujun, makhluk halus atau jin kafir yang minggu-minggu ini meresahkan warga Kampung Citengkor tidak akan muncul lagi dan keadaan normal seperti biasanya kembali,” ungkap Yayan. []

Berita terkait
Kasus Perceraian di Kabupaten Cianjur Meningkat
Perkara perceraian di Cianjur mendominasi perkara yang masuk ke Pengadilan Agama Cianjur, 1.952 perkara masuk ke Pengadilan Agama Cianjur
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.