Lokasi Syuting Hometown Cha Cha Cha Dikunjungi Banyak Orang

Kunjungan penonton ke rumah lokasi Syuting Hometown Cha Cha Cha sangat mengganggu kehidupan pemilik rumah.
Drama Korea Hometown Cha Cha Cha. (Foto: Tagar/Ist)

Jakarta - Hometown Cha Cha Cha sukses menjadi drama korea yang sukses memikat banyak penonton dilihat dari rating yang tinggi sekaligus menjadi drama korea yang paling banyak dibicarakan saat ini.

Namun, kesuksesan yang dimiliki oleh Hometown Cha Cha Cha menimbulkan masalah baru. Kepopuleran drama Korea ini membuat lokasi syuting Hometown Cha Cha Cha banyak dikunjungi oleh penonton dan penggemar, terutama rumah yang ditempati oleh Hye Jin, Doo Shik, dan Cho Hee dalam drama tersebut.

Pemilik rumah merasa kehidupannya sangat terganggu dengan kunjungan penonton tersebut. Saat ini, rumah itu dihuni oleh pemiliknya dan hanya disewakan sementara untuk keperluan syuting.

Tim produksi drama Hometown Cha Cha Cha langsug memberikan klarifikasi terkait permasalahan ini

"Halo. Ini adalah tim produksi "Hometown Cha-Cha-Cha".

Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada pemirsa kami karena memberi kami begitu banyak cinta, dan kami ingin mengajukan satu permintaan terkait kunjungan ke lokasi syuting kami.

Rumah Hye Jin, rumah Doo Shik, rumah Gam Ri, dan rumah Cho Hee dalam drama adalah ruang yang kami sewa untuk keperluan syuting selama syuting kami, dan saat ini, pemiliknya saat ini tinggal di rumah tersebut.

Mereka membantu drama kami dengan niat baik, tetapi mereka saat ini mengalami gangguan dalam kehidupan sehari-hari mereka karena pengunjung. Untuk alasan yang dijelaskan di atas, ketika Anda mengunjungi lokasi syuting kami, kami meminta Anda untuk tidak memasuki rumah-rumah ini.

Karena pertimbangan bagi orang-orang yang ingin merasakan sisa-sisa drama, kota Pohang akan menyimpan patung cumi-cumi di Pasar Cheongha dan perahu di Taman Memorial Sabang bahkan setelah syuting selesai.

Sekali lagi, kami berterima kasih karena telah memberikan cinta Anda kepada “Hometown Cha-Cha-Cha.”

Dalam klarifikasi tersebut, tim produksi drama meminta penonton untuk tidak mengunjungi rumah yang menjadi lokasi syuting drama agar tidak mengganggu privasi penghuninya.

Para penonton disarankan mengunjungi lokasi syuting lain, seperti landmark kota Pohang sebagai gantinya. []

Berita terkait
Hometown Cha-Cha-Cha, Masuk 10 Drama Serial Terpopuler
Hometown juga menjadi salah satu dari 10 acara Netflix terpopuler di sekitar 20 negara, termasuk Australia, Jepang, dan Indonesia.
Jin BTS Akan Isi Soundtrack Drama Korea 'Jirisan'
Personil grup band BTS, Kim Seok Jin alias Jin resmi menjadi pengisi soundtrack untuk drama terbaru berjudul “Jirisan”.
Muncul di Drama Squid Game, Ini Resep Bikin Dalgona Candy
Nampaknya kehadiran Dalgona masih belum benar-benar hilang, bahkan muncul di drama Squid Game. Berikut resep dan cara membuatnya.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.