Lima Pasien Positif Covid-19 di Simalungun Sembuh

Lima pasien positif Covid-19 di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, dinyatakan sembuh. Kelimanya sudah pulang usai dirawat di rumah sakit.
Pejabat Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Simalungun Akmal Siregar dalam keterangannya kepada wartawan, Rabu, 27 Mei 2020. (Foto: Tagar/Jonatan Nainggolan).

Simalungun - Lima pasien positif Covid-19 di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, dinyatakan sembuh. Kelimanya kini sudah diperbolehkan pulang setelah mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit.

Pejabat Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Simalungun Akmal Siregar, mengatakan kelimanya sebelumnya dinyatakan positif corona berdasarkan hasil pemeriksaan swab. 

"Totalnya sudah enam yang sembuh di Kabupaten Simalungun," kata Akmal dalam keterangannya, Rabu, 27 Mei 2020.

Dikatakannya, dua pasien asal Kecamatan Perdagangan dan Kecamatan Tanah Jawa, dinyatakan sembuh di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Perdagangan pada Jumat, 22 Mei 2020. "Laki-laki dan perempuan, setelah mereka menjalani perawatan medis di sana," ucapnya.

Namun mereka masih wajib melakukan isolasi mandiri di kediaman masing-masing selama 14 hari ke depan

Tiga pasien lain, yakni berasal dari Kecamatan Siantar, Kecamatan Raya Kahean, dan warga Kota Pematangsiantar. "Ketiganya ini sembuh setelah dirawat di RSUD Tuan Rondahaim, Pematang Raya. Dua laki-laki dan 1 perempuan," katanya.

Dengan sembuhnya lima pasien tersebut, Akmal berharap ini menjadi momentum baik ke depan, semakin bertambah pasien sembuh dari virus corona. 

"Bersyukur kepada Tuhan dan kami mengapresiasi segenap tenaga medis rumah sakit yang telah bekerja maksimal dan melakukan perawatan dengan hasil yang baik," katanya.

Walau demikian, tambah Akmal, pihaknya tetap mengimbau kepada masyarakat tetap menjalankan protokol kesehatan dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Simalungun dr Lidya Saragih, secara terpisah mengatakan pasien sembuh, selama masa observasi, gejala dan tanda infeksi Covid-19 tidak ditemukan lagi.

"Namun mereka masih wajib melakukan isolasi mandiri di kediaman masing-masing selama 14 hari ke depan. Dan jika dirasakan ada gejala segera melaporkan guna mendapatkan penanganan lebih lanjut," tutur Lidya. []

Berita terkait
Bupati JR Saragih: Simalungun Zona Merah Covid-19
Bupati Simalungun JR Saragih mengumumkan jumlah warganya yang positif Covid-19 menjadi 10 orang. Hal itu membuat daerah ini menjadi zona merah.
Polres Simalungun Tangkap Pria Diduga Menista Nabi
Polres Simalungun, Sumatera Utara, menangkap seorang lelaki karena diduga melakukan penghinaan terhadap Nabi Muhammad dan seorang habib.
Rony Situmorang, Pembongkar Kasus Sembako Simalungun
Anggota DPRD Sumatera Utara Rony Reynaldo Situmorang menemukan sembako bantuan Pemprov Sumatera Utara ke Simalungun berkurang.
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu