Liga 1 Belum Dimulai, PSS Ditinggalkan Pelatih

Kompetisi Liga 1 2020 belum dimulai, PSS Sleman membuat kejutan dengan mundurnya pelatih Eduardo Perez Moran. PSS bergegas mencari pelatih baru.
Pelatih Eduardo Perez Moran mengundurkan diri setelah dua bulan menangani PSS Sleman. Ini menjadi kejutan di Liga 1 karena saat kompetisi belum digulirkan, salah satu klub peserta sudah ditinggalkan pelatih. (Foto: Tagar/Gonang Susatio)

Sleman - Kompetisi Liga 1 2020 belum dimulai, PSS Sleman membuat kejutan dengan mundurnya pelatih Eduardo Perez Moran. Praktis, pelatih Eduardo hanya dua bulan menangani tim sehingga PSS, kini, disibukkan mencari pengganti saat liga tinggal hitungan hari. 

PSS melakoni laga tandang di Makassar saat kick-off kompetisi. Laga itu sendiri digelar pada Minggu, 1 Maret 2020. 

Namun belum apa-apa, PSS sudah ditinggalkan sang pelatih. PSS pun menjadi tim pertama di Liga 1 yang kehilangan pelatih. Eduardo sendiri hanya menangani tim selama dua bulan. 

Meski terbilang mepet, PSS tetap merupakan klub yang menarik bagi banyak pelatih

Tidak disebutkan alasan pengunduran pelatih Eduardo. Apakah diberhentikan menyusul hasil buruk di dua uji coba melawan Persib Bandung dan Persipura Jayapura atau memang mundur. 

Plt Manajer PSS M. Eksan membenarkan dan sudah menerima pengunduran diri Eduardo. Menurut dia pengunduran pelatih asal Spanyol ini karena masalah teknis kepelatihan dan performa tim.

"Tentu hal ini sangat kami sayangkan. Namun keputusan dia harus dihargai. Kami berterima kasih atas kehadiran Eduardo. Apa yang diberikan dalam waktu tak lama ini semoga bermanfaat bagi tim," ujar Eksan di Sleman, Senin, 24 Februari 2020.

Dengan mundurnya eks asisten pelatih tim nasional Indonesia Luis Milla ini, PSS disibukkan mencari penggantinya. CEO PT Putra Sleman Sembada (PT PSS), Fatih Chabanto mengatakan tak mudah mencari pengganti Eduardo. Namun dia memastikan secepatnya manajemen akan mencari pelatih baru.

"Meski terbilang mepet, PSS tetap merupakan klub yang menarik bagi banyak pelatih. Saya berharap suporter bisa memaklumi situasi yang ada. Kami akan bergerak cepat," ujar Fatih menegaskan.

Eduardo sendiri ditetapkan sebagai pelatih PSS pada 15 Januari 2020. Dirinya menggantikan Seto Nurdiyantoro yang kini menjadi pelatih PSIM Yogyakarta

Selama menangani tim secara singkat, Eduardo membawa PSS beruji coba melawan Persib dan Persipura. Di laga itu, PSS kalah 2-4 dari Persib dan kemudian bermain imbang 1-1 melawan tim Mutiara Hitam. []

Berita terkait
Irfan Bachdim, Proyek Besar Jadikan PSS Klub Besar
PSS Sleman mengusung misi khusus saat membyong Irfan Bachdim dari Bali United. Perekrutan Bachdim merupakan hasrat PSS jadi klub besar.
Tanpa Pelatih Kalezic, PSM Ditahan PSS Sleman
PSM Makassar hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan PSS Sleman di laga kandang terakhir PSM di Makassar, Minggu 15 Desember 2019.
PSS Sleman Tak Problem Tak Didukung Suporter
PSS Sleman tak masalah ada suporter yang memboikot pertandingan kandang. Namun PSS tetap minta maaf kepada suporter atas kekalahan dari Borneo FC.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.