Lajang Tua Tewas Gantung Diri di Labuhanbatu

Seorang pria lajang tua di Kabupaten Labuhanbatu tewas gantung diri.
Kamar di mana pria warga Kecamatan Bilah Hilir, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara, ditemukan tewas, Kamis 30 Januari 2020. (Foto: Tagar/Habibi)

Labuhanbatu – Seorang pria berinisial Yas, warga Kecamatan Bilah Hilir, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara, ditemukan tewas di kamar dengan seutas tali pada bagian lehernya. Diduga korban gantung diri, Kamis 30 Januari 2020.

Pria usia 53 tahun itu pertama kali ditemukan ibunya, Maimuna, 75 tahun, yang setiap harinya mengantarkan makanan dan obat kepada korban. 

Ketika itu sang ibu melihat anaknya dengan seutas tali nilon menjerat leher. Maimuna coba memanggil kakak korban, Mariani, 55 tahun untuk memastikan keadaan korban.

Kejadian itu sempat menghebohkan warga setempat. Polisi yang mendapatkan laporan dari masyarakat langsung menuju lokasi kejadian dan melakukan olah tempat kejadian peristiwa (TKP). 

Ada tanda-tanda korban gantung diri

Dari hasil olah TKP polisi menemukan jeratan tali di leher korban yang menjadi penyebab kematian lajang tua itu.

"Kita mendapat laporan dari masyarakat mengenai seorang warga yang tewas gantung diri di dalam kamarnya. Kami langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah TKP," kata Kapolsek Bilah Hilir AKP Krisnat Indratno.

Kesimpulan kepolisian, korban bunuh diri dan tidak ada tanda-tanda kekerasan.

"Dari hasil olah TKP serta pemeriksaan luar tubuh korban tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Ada tanda-tanda korban gantung diri, seperti ditemukannya sperma pada kemaluan korban serta bekas tali terjerat di leher. Keluarga sudah membuat pernyataan permohonan agar tidak dilakukan autopsi terhadap korban," tandasnya.[]

Berita terkait
Sopir Angkot Padang Bunuh Diri, Diduga Cemburu
Seorang sopir angkot di Kota Padang, Sumatera Barat, nekat gantung diri karena diduga cemburu kepada sang istri.
Difabel, Motif Ibu di Kediri Tega Bunuh Putrinya
Berdasarkan pemeriksaan Polres Kediri, alasan LS membunuh putrinya karena kondisi difabel dan capek mengurusnya.
Kakek di Jepara Bunuh Diri ke Sumur, Tapi Selamat
Diduga depresi, kakek di Jepara coba bunuh diri dengan terjun ke sumur. Tapi ia selamat.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.