Lagi, Densus 88 Tangkap 5 Terduga Teroris di 4 Provinsi

Saat ini sudah 53 terduga teroris yang ditangkap di 11 Provinsi Indonesia. Penangkapan 48 orang tersebut diketahui berasal dari dua kelompok.
Ilustrasi radikalisme yang berujung pada aksi teror. Polri mengungkap faktor penyebab radikalisme tumbuh subur di Tanah Air. (Foto: Tagar/Istimewa)

Jakarta - Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan, menegaskan pihaknya kembali mengamankan sebanyak lima terduga teroris dari empat provinsi selama tanggal 16 Agustus-17 Agustus 2021.

Keempat provinsi itu adalah Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Sumatera Utara, dan Maluku.

"Sudah kita amankan 5 terduga (Teroris) di hari Senin, 16 Agustus 2021, Jawa Timur, CA dan AF. Sulawesi Selatan, SAT. Lalu, pada 17 Agustus Sumatera Utara, AMR, dan Maluku NW," katanya dalam keterangan, Kamis, 19 Agustus 2021.

Total hingga saat ini, kata dia, sudah 53 terduga teroris yang ditangkap di 11 Provinsi Indonesia. Penangkapan 48 orang tersebut diketahui berasal dari dua kelompok.

Sebanyak 45 dari Jamaah Islamiyah (JI) dan tiga orang dari jaringan media sosial (medsos) Jamaah Ansharut Daulah (JAD).

"Ini jaringan medsos JAD sebanyak tiga tersangka," singkat Ramadhan.

Berikut rincian 48 orang terduga teroris yang ditangkap sebelumnya, serta wilayah mana yang masih ditargetkan melakukan pengejaran.


Sudah kita amankan 5 terduga (Teroris) di hari Senin, 16 Agustus 2021, Jawa Timur, CA dan AF.


Kelompok Jamaah Islamiyah (JI):

1. Wilayah Sumatera Utara, ada tujuh target yang akan dilakukan penegakan hukum dan telah ditangkap sebanyak ena. tersangka. Sehingga sisanya satu tersangka masih dalam pengejaran. Enam tersangka tersebut dengan inisial RS, IH, AK, RA, HA, dan DI.

2. Wilayah Jambi, ada tiga target dan semuanya berhasil ditangkap yaitu DW, HF, dan IR

3. Wilayah Lampung, ada tujuh target, semuanya ditangkap Densus 88. Mereka adalah, AR, SH, IG, SG, FW, JS dan AS.

4. Wilayah Banten, ada lima target dan semuanya ditangkap oleh Densus 88 yaitu AF, ML, RJ, AS dan MD.

5. Wilayah Jawa Barat, ada enam target, lima di antaranya ditangkap dan satu masih dalam pengejaran. Tersangka yang ditangkap, adalah, FS, US, RH, RS, dan HF.

6. Wilayah Jateng, ada 10 target dan semuanya ditangkap, yakni MM, WM, FA, BB, NP, MD, LS, KT dan DS dan FS.

7. Wilayah Jawa Timur, ada enam target, dan empat sudah ditangkap. Sedangkan dua masih dalam pengejaran. Keempat yang ditangkap adalah, FM, ADP, ES, dan AP.

8. Wilayah Sulsel, ada dua target dan ditangkap semuanya. Mereka adalah NS dan HP.

9. Wilayah Maluku ada dua target, satu tersangka ditangkap dan satu masih pengejaran. Yang ditangkap adalah TE.

10. Wilayah Kalbar, ada satu target atas nama MD. Ia telah ditangkap oleh Densus 88. []

Baca Juga: Densus 88 Kembali Tangkap Terduga Teroris Merauke Jaringan JAD

Berita terkait
Densus 88 Berhasil Tangkap 48 Terduga Teroris di 11 Provinsi
Ahmad Ramadhan mengugkapkan hingga saat ini pihaknya telah berhasil menangkap 48 terduga teroris di 11 provinsi Indonesia.
Densus 88 Polri Berhasil Tangkap 41 Terduga Teroris
Ramadhan menjelaskan, untuk empat terduga teroris yang baru ditangkap diketahui terafiliasi dengan kelompok teroris Jamaah Islamiyah (JI).
Densus 88 Akan Periksa Rizieq Shihab Soal Terorisme Munarman
Densus 88 akan memeriksa Rizieq Shihab sebagai saksi dalam kasus dugaan tindak pidana terorisme yang menyeret mantan petinggi FPI Munarman.
0
Anak Idap Lumpuh Otak, Sang Ibu Perjuangkan Ganja Medis Legal di CFD
Seorang Ibu Viral setelah melakukan aksinya dalam berjuang melegalkan Ganja Medis di Indonesia demi anaknya yang mengidap lumpuh otak.