Kulit Kepala dan Rambut Misterius Ditemukan di Pinrang

Warga Desa Massewae, Kecamatan Duampanua, Kabupaten Pinrang, Sulsel, dihebohkan dengan penemuan rambut panjang yang melengket di kulit kepala.
Polisi saat meninjau lokasi penemuan rambut dan kulit kepala di Pinrang. (Foto: Tagar/Ist)

Pinrang - Warga Desa Massewae, Kecamatan Duampanua, Kabupaten Pinrang, Sulsel, dihebohkan dengan penemuan rambut panjang yang melengket di kulit kepala manusia, Selasa 11 Agustus 2020. Kulit kepala ditemukan di area penambangan pasir di sungai.

Rambut hitam panjang yang masih melengket dikulit kepala ini berbau busuk. Ditemukan oleh penambang pasir.

Kasat Reskrim Polres Pinrang, AKP Dharma Negara mengatakan, rangkaian tubuh manusia berupa rambut hitam panjang yang melengket dikulit kepala, ditemukan penambang pasir di
di sungai Saddang.

"Rambut hitam panjang yang masih melengket dikulit kepala ini berbau busuk. Ditemukan oleh penambang pasir. Rangkaian tubuh manusia ini tersedok penghisap pasir," kata Dharma kepada Tagar, Selasa 11 Agustus 2020.

Penemuan ini bermula ketika pekerja tambang tengah melakukan penambangan pasir dengan menggunakan alat Alkom atau penghisap pasir.

Tiba-tiba di dalam bak penampungan pasir, ditemukan rangkaian tubuh manusia berupa rambut hitam panjang yang masih melengket dikulit kepala. Rangkaian tubuh manusia juga telah mengeluarkan bau busuk. Sehingga, para pekerja langsung kaget dengan temuan itu.

"Menurut keterangan masyarakat sekitar, kemungkinan rangkaian tubuh lainnya, masih ada didalam sungai Saddang tertimbun pasir," tambahnya.

Lanjut mantan Kasat Narkoba Polres Bone itu, bahwa di Desa Massewae, tidak terdapat adanya orang hilang. Sehingga, kulit kepala dan rambut manusia itu diduga merupakan korban hanyut dan terbawa air dari Kabupaten Tana Toraja dan Kabupaten Enrekang.

"Adapun dugaan rangkaian tubuh manusia yang ditemukan tanpa kerangka ini sudah dimakamkan masyarakat sekitar di area penambangan pasir. Kasus ini juga sementara dalam penyelidikan polisi untuk mengungkap identitas korban," ucap Dharma. []

Berita terkait
Pencari Bunga-bunga Ditemukan Tewas di Pinrang
Seorang pria paru baya pencari bunga di hutan Pinrang ditemukan meninggal dunia. Dia diduga kelelahan.
Heboh, Suami Pergoki Istrinya Selingkuh di Pinrang
Sepasang kekasih digerebek pasangan sah masing-masing saat berduaan di rumah di Pinrang. Terungkapnya perselingkuhan ini hebohkan warga.
Pelajar SD di Pinrang Tewas Tenggelam di Saluran Air
Seorang pelajar Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Pinrang ditemukan tewas usai tenggelam di saluran air. Ini kronologinya.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.