Keunikan Virtual Wedding Saat Corona di Yogyakarta

Virtual wedding menjadi solusi pernikahan saat pandemi Corona. Seperti apa wujudnya?
Resepsi Pernikahan Virtual di Yogyakarta (Foto: Istimewa)

Sleman - Saat pandemi Corona bukan alasan untuk melangsungkan pernikahan. Namun, tentunya dengan tetap memegang protokol kesehatan agar tidak berpotensi terjadi penyebaran Coronavirus.

Penyedia jasa event organizer di Sleman berinovasi agar jasa event pernikahan tetap laku pada masa pandemi ini. Terobosan dilakukan agar calon pengantin tetap bisa melangsungkan pernikahan dalam waktu dekat. Terobosan tersebut dengan menghadirkan konsep virtual wedding. Seperti apa?

Resepsi pernikahan di dalam studio greenscreen. Nantinya diedit melalui kecanggihan digital sedemikian rupa sehingga menyerupai suasana pernikahan sebenarnya.

Direktur GM Production Yurry Apreto mengatakan, ide virtual wedding muncul bermula dari adanya larangan menggelar acara dengan jumlah massa besar selama tanggap darurat Corona. Sejumlah perekonomian masyarakat kehilangan omzetnya tak terkecuali event pernikahan.

Yang di dalam studio kami batasi hanya 20 orang meliputi pengantin, pengulu, keluarga dan tim produksi.

"Dari pada gulung tikar akhirnya kami putar otak apa yang bisa kami lakukan agar usaha tetap jalan. Banyak pemberitaan orang-orang pada menunda resepsi pernikahan karena ada Corona padahal dia sudah merencanakannya lama. Lalu tercetuslah ide virtual wedding," kata Yurri kepada wartawan pada Senin, 18 Mei 2020.

Yurry mengatakan, virtual wedding menggunakan greenscreen dan aplikasi editing. Artinya calon pengantin bebas memesan suasana resepsi pernikahan yang ingin ditampilkan. Bisa seakan-akan di dalam gereja, gedung mewah, padang pasir, pantai dan lainnya.

Di dalam studio juga diberikan kamera dan sambungan internet guna merekam upacara resepsinya, lalu ditampilkan secara live streaming melalui aplikasi Zoom. Sehingga para tamu undangan tetap bisa hadir ke pernikahan meski hanya dari rumah.

"Yang di dalam studio kami batasi hanya 20 orang meliputi pengantin, pengulu, keluarga dan tim produksi. Jadi kami tetap menerapkan prokol pencegahan virus Corona namun suasana pernikahan sebebarnya masih tetap bisa terasa," ucapnya.

Sementara untuk biaya resepsi pernikahan secara virtual, Yurry menyebut bisa disesuaikan dengan budget dan kebutuhan pasangan pengantin.

Menurut Yurry, dengan berkembanganya model pernikahan virtual ini, diprediksi dapat menggerakkan kembali sektor-sektor usaha yang kini tengah lesu akibat Covid-19. Dia mencontohkan, jasa rias dan persewaan perlengkapan pengantin nantinya akan kembali digunakan oleh masyarakat dalam pernikahan model baru tersebut.

"Tidak menutup kemungkinan jasa catering dan sebagainya akan hidup juga. Sehingga dampak ekonomi dari Covid-19 ini bisa sedikit berkurang," katanya. []

Berita terkait
Anak Angkat Cristiano Ronaldo Menikah dalam Sepi
Martunis Sarbini anak angkat bintang sepak bola dunia Cristiano Ronaldo, melangsungkan pernikahan dalam sepi di Aceh, di tengah pandemi corona.
Martunis Ingin Ronaldo Hadiri Resepsi Pernikahan
Martunis Sarbini menginginkan ayah angkatnya Cristiano Ronaldo menghadiri resepsi pernikahannya pada Juni 2020 mendatang.
Undang 2.400 Tamu, Warga Aceh Batal Resepsi Nikah
Seorang warga Kota Lhokseumawe, Aceh, Riza Mirza batal menggelar resepsi pernikahannya untuk mencegah virus corona atau Covid-19.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.