Kesiapan Pengamanan Polri Jelang Natal 2019

Korlantas Polri sudah mulai melakukan pengecekan jalur tol Trans-Jawa jelang perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.
Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono (kanan) saat memberikan pengarahan kepada jajaran Korlantas Polri menghadapi perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. (Foto: Antara)

Jakarta - Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlas) Polri Irjen Pol Istiono beserta rombongan mengecek jalur Tol Trans-Jawa untuk melihat kesiapan pengamanan di tol menjelang perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.

"Hari ini survei langsung melihat kesiapan wilayah," kata Irjen Istiono, Senin, 9 Desember 2019, Seperti diberitakan Antara

Dari paparan yang disampaikan pihak kewilayahan, menurut dia, Polda Jawa Barat dan polres-polres sudah mempersiapkan dengan baik terkait rencana rekayasa lalu lintas dan pengerahan personel lalu lintas.

Nanti (one way) akan diterapkan situasional.

Selain itu kondisi jalan di jalur arteri dan jalur menuju tempat-tempat wisata di Jawa Barat, sudah baik.

Saat ini Korlantas Polri terus mengintensifkan koordinasi dengan sejumlah pemangku kepentingan, di antaranya Jasa Marga, Jasa Raharja, Kementerian Perhubungan dan lainnya.

"Saya optimistis dengan kesiapan jajaran kewilayahan ini begitu baik dan hari ini kami sinergi dengan instansi lain," ucap Istiono.

 Istiono menuturkan penerapan sistem satu arah akan diberlakukan secara situasional bila jumlah kendaraan pemudik di Tol Trans Jawa, membludak.

"Nanti (one way) akan diterapkan situasional. Lihat volume kendaraan," tutur Istiono. []

 Baca juga:

Berita terkait
Persiapan Polri untuk Natal dan Tahun Baru
Korlantas Polri menyiapkan sejumlah pengamanan jelang Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.
3 Toko Perlengkapan Natal Recommended di Bandung
Bandung, Jawa Barat, pusat mode Tanah Air. Di perayaan Natal, ada tiga toko di Bandung yang layak jadi rekomendasi mencari pernak-pernik Natal.
14 Desember, Jurnalis Siantar Simalungun Gelar Natal
Junalis Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun akan menggelar perayaan Natal pada Sabtu 14 Desember 2019.
0
DPR Terbuka Menampung Kritik dan Saran untuk RKUHP
Arsul Sani mengungkapkan, RUU KUHP merupakan inisiatif Pemerintah. Karena itu, sesuai mekanisme pembentukan undang-undang.