Kemenag Mataram Usulkan Bantuan Masker untuk Siswa Madrasah

Setiap madrasah memang sudah memiliki stok masker yang dibeli dengan menggunakan dana BOS.
Ilustrasi. (Foto: Tagar/Pixabay)

Jakarta - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat mendapatkan laporan bahwa stok masker di sejumlah madrasah menipis, Karena itulah, Kepala Kantor Kemenag Kota Mataram, M. Amin mengusulkan bantuan masker untuk siswa madrasah ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

"Hasil evaluasi kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) di sejumlah madrasah sudah bagus, tapi beberapa siswa madrasah terutama di pinggiran, masih ada yang datang ke sekolah tidak pakai masker," kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Mataram M. Amin, Selasa, 7 September 2021.

Sesuai ketentuan, siswa yang tidak menggunakan masker ke sekolah harus diberikan oleh madrasah. Karena setiap madrasah memang sudah memiliki stok masker yang dibeli dengan menggunakan dana bantuan operasional sekolah (BOS).

"Hanya saja, kondisinya saat ini sudah mulai menipis sehingga kita perlu mengusulkan batuan ke Dinas Pendidikan (Disdik) atau BPBD sehingga siswa bisa tetap ikut PTM sesuai protokol kesehatan (prokes)," katanya.



Hasil evaluasi kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) di sejumlah madrasah sudah bagus, tapi beberapa siswa madrasah terutama di pinggiran, masih ada yang datang ke sekolah tidak pakai masker.



Amin menilai, evaluasi pelaksanaan PTM terbatas di madrasah baik negeri maupun swasta berjalan sesuai protokol kesehatan PPKM level 3.

"Alhamdulillah, sejauh ini PTM di madrasah tidak ada masalah, semua berjalan sesuai standar operasional prosedur (SOP) yang ditetapkan Disdik," ujarnya.

Amir mengatakan, konsep PTM terbatas yang diterapkan sesuai edaran Disdik sama dengan PTM simulasi. Artinya, kapasitas siswa satu kelas 50 persen, jarak duduk satu setengah meter, menggunakan masker, belajar maksimal dua jam. []


Baca Juga :

Bantu Masyarakat Terdampak Pandemi, Mensos Paparkan Empat Strategi Penanganannya

PMJ Perpanjang Ganjil Genap di Tiga Ruas Jalan Jakarta

https://www.tagar.id/jelang-pon-pemerintah-targetkan-penuruan-jumlah-pasian-c19







Berita terkait
Semua Sekolah di New York Wajib Terapkan Pakai Masker
Kematian karena Covid-19 di Kota New York, AS, 12.000 lebih banyak dari yang dilaporkan secara resmi
Wapres Dorong Pelaksanaan PTM Terbatas Bagi Perguruan Tinggi
Wapres RI Ma’ruf Amin mengatakan pemerintah mendorong pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas untuk tingkat perguruan tinggi.
dr Tirta: Saya Termasuk yang Mendukung PTM
dr Tirta termasuk orang yang setuju akan digelarnya kembali PTM. Menurutnya PTM tidak akan memicu peningkatan Covid-19.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.