Kebab Cuba, Frozen Food Lezat Buatan Milenial Kota Depok

Berikut kisah Rizki Pratama, generasi milenial kota Depok yang berhasil menciptakan tenaga kerja bagi orang di sekitarnya lewat Kebab Cuba.
Kebab Cuba yang diproduksi UMKM Kota Depok. (Foto:Tagar/Rendy)

Depok - Rizki Pratama Abadi (29 tahun), adalah satu diantara milenial sukses dari Kota Depok yang berhasil mengembangkan usaha frozen Food sekaligus menciptakan lapangan pekerjaan untuk orang-orang disekitarnya. Sebelumnya, Pria lulusan S1 manajemen Universitas Pamulang ini, merupakan karyawan swasta yang banding stir menjadi pengusaha kuliner Kebab Cuba.  

Selain online, saya juga berniat membuka outlet Kebab Cuba secara offline dengan berbagai varian menu seperti burger, pizza dan French Fries yang nantinya bisa menyerap lebih banyak SDM yang ada disekitar.

"Awal kita merintis karena pertama saya suka makan dan tertarik dengan kebab ini. Saya coba-coba cari tahu bahannya dan mencoba membuat sendiri. Saya juga mencari tahu apakah kebab ini makanan yang dibuat untuk sekali makan aja atau bisa dijadikan frozen food," ungkap Rizki kepada Tagar saat ditemui langsung dikediamannya di Bojongsari Baru Kota Depok pada Minggu, 14 Februari 2021.

Rizki Pratama  Kebab CubaRizki Pratama owner Kebab Cuba. (Foto:Tagar/Rendy)

"Akhirnya saya coba-coba membuat, dan waktu itu saya buat di rumah cukup banyak dan dibagi-bagi juga. Terus ada juga yang tersimpan di freezer, saya buka seminggu kemudian dan ternyata masih layak makan. Akhirnya jadilah ide untuk usaha kebab frozen," sambungnya.

Rizki mengaku, memulai usahanya sebelum pandemi dengan pesanan sebanyak 200 box per hari. Tetapi ketika pandemi covid-19 menghantam perekonomian, pesanan yang datang hanya 50 box per hari. 

Kebab Cuba, dipasarkan lewat media online lantaran memang produksi dilakukan buat para reseller. Untuk memenuhi pesanan dari para resellernya, Rizki dibantu oleh 4 orang karyawan yang berasal dari sekitar tempat produksinya. 

Kebab Cuba DepokKebab Cuba yang diproduksi UMKM Kota Depok. (Foto:Tagar/Rendy)

Kebab Cuba buatan Rizki dijual dengan berbagai varian isi seperti Mozarella, Cheese, Original, Macaroni dan Cheese Sauce dengan harga mulai Rp20.000 per box isi 5. Selain dipasarkan di wilayah Depok dan kota-kota besar di sekitarnya, Kebab Cuba juga sudah dikirimkan ke Sumatera.

"Selain online, saya juga berniat membuka outlet Kebab Cuba secara offline dengan berbagai varian menu seperti burger, pizza dan French Fries yang nantinya bisa menyerap lebih banyak SDM yang ada disekitar," tegasnya.

Mengenai bantuan dari pemerintah, Rizki mengaku selama 3 tahun dia beroperasi baru sekali dapat bantuan selaku pelaku UMKM melalui informasi yang Ia lihat dari media sosial. Bantuan yang ia terima sebesar Rp2,4 juta sedangkan pandemi membuat omzetnya menurun hingga sekitar 70 persen. []

Berita terkait
Menteri PPPA: Perempuan Pelaku UMKM Menopang Ekonomi Bangsa
Menteri PPPA, Bintang Puspayoga mengungkapkan perempuan pelaku UMKM menopang ekonomi bangsa saat masa pandemi.
MenkopUKM: Keberlanjutan Program PEN Penting Bagi KUMKM
Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki menekankan pentingnya keberlanjutan program PEN 2021 bagi koperasi dan UMKM.
Pemerintah Beri Kemudahan, Pelindungan & Pemberdayaan KUMKM
RPP sektor koperasi dan UMKM dipastikan memberi kemudahan pelindungan dan dioptimalkan dalam pelaksanaan pemberdayaan.
0
Harga Emas Antam di Pegadaian, Rabu 22 Juni 2022
Harga emas Antam hari ini di Pegadaian, Rabu, 22 Juni 2022 untuk ukuran 1 gram mencapai Rp 1.034.000. Simak rincian harganya sebagai berikut.