Kakek Meninggal Tertabrak Truk di Kulon Progo

Seorang kakek meninggal dunia setelah tertabrak truk di Kulon Progo, Yogyakarta, Senin, 24 Agustus 2020.
Personel PMI Kulon Progo melakukan evakuasi pada korban yang meninggal kecelakaan. (Foto: Dok PMI Kulon Progo/Tagar/Harun Susanto)

Kulon Progo - Insiden kecelakaan lalu lintas menimpa Pujo Wiyono, 74 tahun, warga Kalurahan Bojong, Kapanewon Panjatan, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta pada Senin 24 Agustus 2020 sekitar pukul 13.00 WIB. 

Kakek meninggal dunia di lokasi kejadian kecelakaan yakni di Jalan Daendeles, tepatnya di Pedukuhan Karangrejo, Kalurahan Karangwuni, Kapanewon Wates, Kabupaten Kulon Progo.

Pujo Wiyono yang mengendarai sepeda motor Yamaha Crypton dengan nomor polisi AB 3191 LC bertabrakan dengan truk Mitsubishi dengan nomor polisi AB 8145 UK yang dikemudikan Riyan Martono, 31 tahun, warga Jatirejo, Kapanewon Lendah, Kulon Progo.

Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas, Polres Kulon Progo Inspektur Polisi Satu Agus Kusnendar mengatakan, berdasarkan keterangan sejumlah saksi di lapangan, di saat kejadian, diketahui Pujo Wiyono sedang berkendara berjalan dari arah timur ke barat. Di belakangnya melaju truk dengan nomor polisi yang belum diketahui.

Karena jarak terlalu dekat, korban Pujo Wiyono tertabrak truk.

Sesampainya di tempat kejadian, Pujo Wiyono kemudian berbelok ke kanan. Di saat bersamaan dari arah berlawanan melaju truk Mitsubishi dikemudikan Riyan Martono. "Karena jarak terlalu dekat, korban Pujo Wiyono tertabrak truk," ucapnya di Kulon Progo, Senin, 24 Agustus 2020.

Akibat kecelakaan tersebut, Pujo Wiyono mengalami luka di sejumlah bagian tubuhnya. Akibat luka yang dialaminya, Pujo Wiyono meninggal di lokasi kejadian. Sementara sepeda motor, truk beserta sopirnya diamankan ke Mapolres Kulon Progo untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

Staf Humas PMI Kulon Progo, Wisnu Rangga mengatakan, pihaknya pertama kali mendapatkan laporan adanya kecelakaan tersebut, sekitar pukul 13.00 WIB. Mendapati laporan tersebut, sejumlah personel PMI Kulon Progo segera meluncur untuk melakukan evakuasi. "Korban kemudian dibawa ke RSUD Wates untuk pemeriksaan lebih lanjut," ungkapnya. []

Berita terkait
Kecelakaan di Kulon Progo Renggut Satu Nyawa
Kecelakaan RX King dengan Vario terjadi di Kulon Progo, Yogyakarta. Satu orang meninggal dalam insiden itu.
Kondisi Kecelakaan Empat Kendaraan di Sleman
Empat kendaraan yakni dua mobil dan dua motor mengalami kecelakaan di Jalan Magelang Km. 17, Kecamatan Tempel, Sleman, Yogyakarta.
Kakek Meninggal Kecelakaan Tunggal di Kulon Progo
Seorang kakek berusia 72 tahun meninggal dunia setelah kecelakaan tunggal di Kulon Progo.
0
Banyak Kepala Daerah Mau Jadi Kader Banteng, Siapa Aja?
Namun, lanjut Hasto Kritiyanto, partainya lebih mengutamakan dari independen dibandingkan politikus dari parpol lain.