Jelang Akhir Tahun 2020, Kemnaker Promosikan BLK Belitung

Menjelang penutupan tahun 2020, Kementerian Ketenagakerjaan melalui BLK Belitung menggelar “Pameran Setaon BLK Belitung".
Kemnaker dukung BLK Bangka Belitung gelar pameran Setaon BLK Bangka Belitung. (Foto:Tagar/kemnaker.go.id)

Belitung - Menjelang penutupan tahun 2020, Kementerian Ketenagakerjaan melalui BLK Belitung menggelar “Pameran Setaon BLK Belitung" di Pendopo Tanjung Kelayang Indah, Keciput, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung, Sabtu 26 Desember 2020. 

Dalam sambutannya, Kepala BLK Belitung, Rahmad Faisal mengatakan Setaon BLK Belitung bertujuan untuk mempromosikan BLK Belitung kepada khalayak, khususnya masyarakat di Belitung, sekaligus mempromosikan para alumni pelatihan BLK Belitung dan para UMKM yang telah berwirausaha.

"Setaon BLK Belitung Tahun 2020 ini digelar untuk mempertemukan masyarakat dengan BLK Belitung. Melalui program-program pelatihan yang dimiliki BLK Belitung, masyarakat Kepulauan Babel, khususnya Kabupaten Belitung, dapat meningkatkan kompetensi kerja dan dapat berkompetisi di era new normal ini," katanya.

Rahmad Faisal menambahkan, selama tahun 2020, BLK Belitung telah melatih 368 orang pencari kerja, yang dilaksanakan di Kabupaten Belitung dan Kabupaten Belitung Timur. Saat pandemi Covid-19, BLK Belitung juga telah melatih program pelatihan pembuatan masker, cooking, pembuatan face shield, dan pembuatan hand sanitizer.

"Di BLK Belitung terdapat dua kejuruan utama yaitu Agrowisata dan Processing. Saat ini program pelatihan favorit adalah Barista, Pemandu Selam dan Processing (Pengolahan Ikan, buah, dan Roti Kue)," katanya.

Melalui program-program pelatihan yang dimiliki BLK Belitung, masyarakat Kepulauan Babel, khususnya Kabupaten Belitung, dapat meningkatkan kompetensi kerja

"Pameran Setaon BLK Belitung Tahun 2020 juga menghadirkan pembicara dari Barista dan Assesor Candra Setiawan, Maestro Pizza Indonesia Chef Agung Kurnia, dan Lamian Show dari Chef Ajis," ujar Faisal.

Sementara Kadispar Belitung, Jasagung Hariyadi, saat membuka acara pameran Setaon BLK Belitung menyambut positif digelarnya Setaon BLK Belitung di akhir tahun 2020 dan berharap menjadi agenda tetap di Tanjung Kelayang.

Untuk menyambut beberapa agenda pariwisata di Belitung tahun 2021, Jasagung Hariyadi berharap pihaknya bisa bersinergi dengan BLK Belitung. Terutama untuk menaggapi tiga hal keluhan dari pengelola hotel dan restoran di Belitung.

"Mudah-mudahan ada beberapa program BLK yang bisa membantu kita, khususnya untuk pemuda di Belitung untuk mengubah tiga hal tadi," katanya. []

Baca juga: 

Berita terkait
Kemnaker Beri Penghargaan Pelayanan Kepada Pekerja Migran
ementerian Ketenagakerjaan memberikan penghargaan kepada sejumlah pihak yang telah berjasa guna meningkatkan pelayanan.
Kemnaker Perbaiki Tata Kelola Penempatan Pekerja Migran
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) terus memperbaiki tata kelola penempatan dan pelindungan Pekerja Migran Indonesia.
Kemnaker: UU Cipta Kerja untuk Akomodasi Kelangsungan Kerja
Kemnaker menyatakan undang-undang Cipta Kerja bukan hanya untuk menciptakan kesempatan kerja, tetapi juga untuk mengakomodasi kelangsungan bekerja.
0
Parlemen Eropa Kabulkan Status Kandidat Anggota UE kepada Ukraina
Dalam pemungutan suara Parlemen Eropa memberikan suara yang melimpah untuk mengabulkan status kandidat anggota Uni Eropa kepada Ukraina