Jabat Plt Wali Kota, Whisnu Belum Komunikasi dengan Risma

Plt Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana mencoba untuk berkoordinasi dengan Tri Rismaharini untuk komunikasi program Pemkot Surabaya.
Plt Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana. (Foto: Tagar/Ihwan Fajar)

Surabaya - Pasca resmi menjadi Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana belum bisa berkomunikasi dengan Tri Rismaharini yang telah menjadi Menteri Sosial (Mensos). Komunikasi coba dijalin Whisnu untuk berkoordinasi tentang program Pemerintah Kota Surabaya.

"Belum. Kita masih mencoba menghubungi beliau juga, mau koordinasi seperti apa karena mulai sekretaris daerah, asisten, dan kepala dinas belum bisa sambung," ujarnya kepada wartawan di Gereja Katolik Redemptor Mundi di Jalan Dukuh Kupang, Surabaya, Kamis, 24 Desember 2020.

Insya Allah mulai besok bisa berkoordinasi detail mau seperti apa sehingga ke depan tidak ada hal-hal krusial.

Whisnu mengaku keputusan dirinya menjadi Plt Wali Kota Surabaya sangat mendadak. Apalagi, surat tugas Plt Wali Kota Surabaya baru dirinya dapat Kamis sore dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

"Insya Allah mulai besok bisa berkoordinasi detail mau seperti apa sehingga ke depan tidak ada hal-hal krusial. Terpenting apa yang harus kita selesaikan dalam dua bulan ini," kata dia.

Baca juga:

Mantan Ketua DPRD Surabaya itu mengaku rencananya, Jumat, 25 Desember 2020 akan rapat internal dengan Sekda dan pejabat Pemkot lainnya. Ia menegaskan rapat internal tersebut untuk mengetahui apa saja program yang sudah dibuat Risma dan disetujui DPRD Surabaya.

"Rapat di internal baru bisa gelar besok (Jumat) siang atau sore. Pak Sekda masih di luar kota, tapi besok pagi sudah meluncur balik ke Surabaya. Ini situasi serba mendadak semua," ucapnya.

Selain dengan internal Pemkot, politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ini juga akan berkoodinasi dengan Kepala Kepolisian Resort Kota Besar Surabaya, Komisaris Besar Jhonny Edizon Isir dan TNI. Hal itu untuk membahas soal kesepakatan sebelumnya tentang peraturan perayaan Natal dan Tahun Baru.

"Ini saya baru coba kontak ajudan Pak Kapolres, karena beliau juga merayakan malam Natal. Mungkin besok saya bisa ketemu beliau dan berkumpul dengan Forkopimda," ucapnya.[] 

Berita terkait
Gantikan Risma, Whisnu Tinjau Misa Natal di Gereja Surabaya
Plt Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana meninjau dua gereja di Surabaya yang melaksanakan Misa Natal di tengah pandemi Covid-19.
Polisi Surabaya Tembak Mati Kurir Sabu Asal Malang
Polrestabes Surabaya menembak mati kurir sabu asal Malang karena melakukan perlawan dengan menggunakan senjata tajam saat akan ditangkap.
Tri Rismaharini, dari Wali Kota Surabaya ke Menteri Sosial
Presiden Jokowi mengumumkan Tri Rismaharini menjadi Menteri Sosial. Permasalahan sosial masyarakat menjadi tantangan bagi Risma.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.