Jakarta, (Tagar 10/3/2018) - Hari Darmawan pendiri Matahari Department Store telah berpulang, meninggalkan istri, Anna Janti, dan anak-anaknya termasuk putri sulung Suzy Darmawan Hutomo yang juga dikenal sebagai pengusaha sukses yang populer.
Saat diwawancara DAAI TV pertengahan 2017, Hari Darmawan menyampaikan sesuatu berkaitan keberlangsungan usaha Taman Wisata Matahari.
Baca juga: Hari Darmawan, Istri Menunggu di Bali
Dalam wawancara itu presenter Bayu Prawira bertanya apabila ia suatu hari pergi meninggalkan kerajaan bisnisnya, apa yang ia sudah persiapkan.
Hari Darmawan kemudian menyinggung tentang 10 orang asuhannya yang ia siapkan sebagai penggantinya.
"Saya sudah pikirkan hari pertama waktu saya membuat Taman Wisata Matahari, karena anak-anak saya seperti burung telah besar, bisa terbang, sudah jauh dari bisnis saya," kata Hari kala itu.
Ia kemudian menjelaskan bahwa dirinya telah membina 10 orang, tak ada hubungan darah dengannya. Ia membina 10 orang itu untuk mengelola Taman Wisata Matahari.
Seperti diketahui tadi pagi sekitar pukul 06.30 Hari Darmawan ditemukan meninggal dalam keadaan mengambang di Sungai Ciliwung. (sa)