Harapan Warga Bantaran Sungai Babura terhadap Bobby Nasution

Bobby Nasution melakukan blusukan ke kawasan bantaran Sungai Babura di Kota Medan.
Bobby Nasution blusukan ke kawasan warga bantaran Sungai Babura. Gang-gang becek dilalui calon Wali Kota Medan ini untuk menyapa dan menyerap langsung aspirasi warga, Minggu, 1 November 2020. (Foto: Tagar/Ist)

Medan - Bobby Nasution melakukan blusukan ke kawasan bantaran Sungai Babura di Kota Medan. Gang-gang becek dilalui calon Wali Kota Medan ini untuk menyapa dan menyerap langsung aspirasi warga, Minggu, 1 November 2020.

Di Jalan Sari Rejo, ditemani tokoh masyarakat, Sanggam Bakkara, Bobby melihat kondisi Sungai Babura dari titi gantung. Sungai yang seringkali meluap kala hujan ini tampak dangkal, sisi-sisi sungai pun penuh sampah.

Usai melihat kondisi sungai, Bobby Nasution langsung mengarah ke Gang Sariaman dan Gang Mandor, Kelurahan Beringin, Medan Selayang, kawasan yang selalu tergenang saat Sungai Babura meluap.

Warga menyambut menantu Presiden Jokowi ini dengan sukacita. Harapan besar diungkap warga pada Bobby agar bisa menyelesaikan permasalahan mereka. "Cuma satu pinta kami Pak Bobby, tolong atasi banjir," ucap warga, Ruminta Pardosi.

Bobby Nasution dan tim melanjutkan blusukan ke kawasan rentan banjir di Lorong Dairi, Pasar Inpres, Kwala Bekala.

Di sana, Bobby menyapa pedagang dan mendapatkan aspirasi terkait perbaikan infrastruktur.

Bobby juga mengunjungi warga bantaran Sungai Babura di Jalan Jaya Tani Kompos, Simpang Kwala, Medan Johor.

Modal usaha kami berikan, sehingga diharapkan yang hari ini masih mocok-mocok, nanti sudah punya usaha sendiri untuk meningkatkan kesejahteraan

Wakil Ketua BPP HIPMI ini pun diajak berkeliling kawasan rentan banjir di pemukiman warga yang didominasi pemulung ini.

Mewakili masyarakat, Simon Pandiangan menuturkan warga terpaksa tinggal menetap di bantaran sungai, khususnya yang tinggal di Kompos.

"Karena kami tak punya (tempat tinggal), makanya kami tempati daerah ini sebagai tempat sementara. Kami juga sering ditakut-takuti mau digusur. Karena itu, tolonglah Pak Bobby, buat solusi terbaik bagi kami masyarakat Medan ini," tuturnya.

Menjawab warga, Bobby Nasution mengatakan saat ini Pemko Medan memang belum ada membuat solusi tempat tinggal yang nyaman bagi warga tidak mampu.

"Mudah-mudahan nanti, kalau pemerintah daerah bisa buat pemukiman untuk bapak-bapak dan ibu-ibu, akan dibuat rumahnya sekaligus tempat usahanya. Mudah-mudahan nanti kita bisa beri bantuan UMKM," tutur penggagas #KolaborasiMedanBerkah ini.

Selain bantuan modal usaha, ungkap Bobby, bantuan langsung juga diprogramkan, termasuk BPJS Kesehatan gratis.

Sehingga nantinya diharapkan warga bisa mendapatkan kesejahteraan merata. 

"Modal usaha kami berikan, sehingga diharapkan yang hari ini masih mocok-mocok, nanti sudah punya usaha sendiri untuk meningkatkan kesejahteraan," tukasnya. []

Berita terkait
Nenek 69 Tahun Curhat ke Bobby, Rumahnya Direndam Banjir
Dikunjungi Bobby Nasution di rumahnya Jalan Panglima Denai, Medan Denai, Sabtu, 31 Oktober 2020, Sarifah merasa haru.
Strategi Bobby Nasution Menekan Angka Kriminal di Medan
Calon Wali Kota Medan nomor urut 2, Bobby Nasution sudah mempersiapkan program kerja untuk menekan angka kriminalitas.
Parit Mengecil dan Dangkal, Warga Curhatnya ke Bobby Nasution
Blusukan Bobby Nasution ke sejumlah daerah di Kota Medan seolah membawa harapan baru bagi masyarakat.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.