Gerah Kerja di Rumah? Ini Cara Membersihkan AC Sendiri

Sesuai dengan tujuan pembuatannya Air Conditioner (AC) berfungsi untuk mendinginkan sebuah ruangan. Berikut cara mudah membersihkan AC sendiri.
Ilustrasi – Air Conditioner. (Foto: Tagar/Pexels/Max Vakhtbovych)

Jakarta - Sesuai dengan tujuan pembuatannya Air Conditioner (AC) berfungsi untuk mendinginkan sebuah ruangan. Dianggap memiliki kemampuan yang lebih baik dari kipas angin pada umumnya, tidak mengherankan jika alat elektronik satu ini sangat mudah ditemui di rumah-rumah warga.

Agar kualitas udaranya tetap dingin dan terjaga, Anda perlu merawat dan membersihkannya secara rutin agar tidak mengancam kesehatan diri sendiri dan keluarga. Hal ini disebabkan, AC yang tidak terawat berisiko mencemari udara dengan membawa beragam jenis penyakit, khususnya bagi saluran pernapasan.

Ada 2 proses pembersihan AC, yaitu pembersihan kecil dan pembersihan besar. Pembersihan kecil dilakukan untuk membersihkan bagian unit dalam AC, misalnya filter dan penutup AC. 

Sebaiknya, pembersihan ini dilakukan dua minggu sekali agar tidak ada debu yang menempel di filter AC. Sedangkan, pembersihan besar dilakukan dengan membersihkan komponen evaporator dan bagian luarnya. Pembersihan jenis ini tidak perlu sering dilakukan, cukup bersihkan tiap 3 bulan sekali.

Untuk pembersihan besar, Anda mungkin masih perlu memanggil tukang agar lebih aman. Namun, pada pembersihan kecil, Anda dapat membersihkannya sendiri di rumah dengan alat-alat yang mudah ditemui. Berikut cara melakukan pembersihan “kecil” AC di rumah.


1. Siapkan peralatan

Sebelum membersihkan AC, siapkan semua peralatan yang akan dibutuhkan, seperti obeng, sikat gigi bekas, air, cairan pembersih, kemoceng, lap, dan penyedot debu terlebih dahulu agar memudahkan Anda saat proses pembersihan. Jangan lupa gunakan peralatan yang bersih agar kotoran atau debu dari alat-alat tersebut tidak menempel di AC.


2. Matikan AC

AC merupakan barang elektronik, oleh karena itu pastikan untuk mencabut seluruh saklar AC agar tidak ada aliran listrik yang terhubung. Anda juga bisa menutup bagian saklar AC dengan lakban untuk mencegah cipratan air masuk ke dalamnya.


3. Bersihkan Penutup AC

Bersihkan terlebih dahulu bagian penutup AC sebelum Anda membersihkan bagian filter dan evaporatornya. Anda bisa menggunakan kemoceng, lap kering, atau penyedot debu untuk membersihkan bagian ini hingga ke bilah ventilasi. 

Selain itu, Anda juga dapat mengelapnya dengan kain lap basah agar sisa debu yang masih menempel bisa menghilang.


4. Bersihkan filter AC

Filter Ac merupakan alat yang digunakan untuk menyaring udara di dalam ruangan agar tetap bersih dari debu dan kotoran. Oleh karena itu, untuk membersihkan bagian ini Anda butuh sikat gigi bekas, kuas kecil, lap basah, atau mesin penyedot.

Filter AC juga bisa dibersihkan dengan cara direndam ke dalam larutan pencuci untuk membunuh kuman dan spora jamur yang menempel. Setelah bersih, pastikan untuk menjemurnya di luar rumah agar cepat mengering dan mengelapnya kembali agar tidak ada air atau debu yang menempel.


5. Pasang kembali komponen

Setelah semua komponen yang dibersihkan kering, jangan lupa untuk memasangnya kembali. Pastikan Anda memasangnya dengan benar dan hati-hati agar badan AC tidak mengalami kerusakan.

(Eka Cahyani)

Berita terkait
Cara Menonton Gratis Anime Kimetsu no Yaiba dan AoT di WeTV
WeTV dan iflix resmi menayangkan sejumlah judul serial animasi Jepang populer termasuk Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba.
6 Laskar FPI Tewas Didor, Dirut Jasa Marga Bicarakan CCTV Tol
Direktur Utama PT Jasa Marga Subakti Syukur memberikan keterangan terkait kondisi CCTV saat 6 laskar FPI pengawal Habib Rizieq Shihab tewas didor.
20 Ribu CCTV, Cara Bobby Nasution Tekan Kejahatan di Medan
Calon Wali Kota Medan Bobby berjanji akan memasang 20 ribu CCTV untuk menekan angka kejahatan di Medan.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.