Foto: Masyarakat Indonesia dalam Mengenang BJ Habibie

Kabar meninggalnya BJ Habibie menorehkan duka bagi Tanah Air, Masyarakat Indonesia juga turut mengenang sosok suami Ainun tersebut.
Sejumlah anak bermain pesawat kertas di kompleks monumen Presiden Indonesia ke-3 Bacharuddin Jusuf Habibie di Isimu, Kabupaten Gorontalo, Gorontalo, Jumat (13/9/2019). (Foto: Antara/Adiwinata Solihin)
Jakarta - Tak hanya ilmuwan yang mumpuni, B.J. Habibie seorang tokoh terkenal di Indonesia. Beliau pernah menjabat sebagai presiden ketiga republik Indonesia. Kabar meninggalnya BJ Habibie menorehkan duka bagi Tanah Air, Masyarakat Indonesia juga turut mengenang sosok suami Ainun tersebut.

BJ HabibieSejumlah anak bermain pesawat kertas di kompleks monumen Presiden Indonesia ke-3 Bacharuddin Jusuf Habibie di Isimu, Kabupaten Gorontalo, Gorontalo, Jumat, 13 September 2019. Patung perunggu yang berada di depan Bandara Djalaludin Gorontalo tersebut ramai dikunjungi oleh warga untuk berfoto. (Foto: Antara/Adiwinata Solihin)

BJ HabibieSiswa SD Negeri Joglo Solo menunjukkan pesawat kertas lipat yang dibuatnya untuk acara Doa Bersama bagi almarhum Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie di Solo, Jawa Tengah, Kamis, 12 September 2019. (Foto: Antara/Maulana Surya)

BJ HabibieMahasiswa Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta menerbangkan pesawat kertas lipat dalam aksi mengenang Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie di kampus setempat, Solo, Jawa Tengah, Jumat, 13 September 2019. (Foto: Antara/Maulana Surya)

BJ HabibieWarga mencium batu nisan makam BJ Habibie saat berziarah di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat (13/9/2019). (Foto: Antara/Aditya Pradana Putra)

BJ HabibieSejumlah siswa dan guru membaca Surat Yasin setelah shalat ghaib di MTsN Model, Banda Aceh, Aceh, Jumat (13/9/2019). Shalat Ghaib yang dilanjutkan dengan membaca Surat Yasin itu untuk mendoakan almarhum Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie yang wafat pada Rabu (11/9/2019) setelah menjalani perawatan di RSPAD Jakarta. (Foto: Antara/Ampelsa)

BJ HabibieSejumlah siswa dan guru membaca Surat Yasin setelah shalat ghaib di MTsN Model, Banda Aceh, Aceh, Jumat (13/9/2019). Shalat Ghaib yang dilanjutkan dengan membaca Surat Yasin itu untuk mendoakan almarhum Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie yang wafat pada Rabu (11/9/2019) setelah menjalani perawatan di RSPAD Jakarta. (Foto: Antara/Ampelsa)

BJ HabibieWarga menyaksikan iring-iringan mobil jenazah yang membawa almarhum Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie menuju Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Kamis (12/9/2019). (Foto: Antara/Galih Pradipta)

Berita terkait
Kisah Moge BJ Habibie
BJ Habibie memiliki motor gede yang pelat nomornya merupakan inisial dari nama istri tercinta, Ainun Habibie.
Ridwan Kamil Janjikan Sesuatu untuk BJ Habibie
Ridwan Kamil mengaku sangat terinspirasi dengan Presiden RI ke-3 BJ Habibie. Gubernur Jabar berjanji akan membangun monumental demi kenang jasanya.
Tahlilan 40 Hari Mendiang BJ Habibie Terbuka untuk Umum
Ilham Akbar Habibie mengatakan tahlilan yang digelar selama 40 hari untuk mendoakan almarhum BJ Habibie terbuka untuk masyarakat luas.