Erling Haaland Pilih Dortmund Ketimbang Man United

Striker RB Salzburg Erling Haaland menolak Manchester United dan memilih bergabung dengan Borussia Dortmund.
Striker RB Salzburg Erling Haaland (kanan) menolak Manchester United dan memilih bergabung dengan Borussia Dortmund. (Foto: bvb.de)

Jakarta - Striker muda Red Bull Salzburg Erling Haaland menolak Manchester United dan memilih bergabung dengan Borussia Dortmund. Kepindahannya ke Dortmund agak mengejutkan karena sesungguhnya Man United dan Juventus yang menunjukkan keseriusan mendatangkan pemain berusia 19 ini. 

Dortmund melakukan negosiasi secara senyap dengan Haaland. Berbeda dengan Man United yang sudah heboh meski baru menyelesaikan tahap negosiasi. Dengan modal tawaran gaji tinggi, Man United cukup yakin bisa memboyong striker tim nasional Norwegia ini. Pasalnya gaji yang disodorkan kepada Haaland jauh lebih tinggi dibandingkan dari Juve. 

Apalagi, manajer Man United Ole Gunnar Solskjaer yang juga berasal dari Norwegia. Keduanya juga pernah bermain di klub elite Norwegia Molde. Bahkan Solskjaer sempat mengarsiteki klub tersebut. 

Sejak awal, saya sudah merasa ingin pindah ke sini. Saya sudah tidak sabar bermain di hadapan 80 ribu suporter. Saya sungguh terkesan

Hanya kedekatan itu tak berarti bagi Haaland. Meski Man United merasa sukses melakukan pendekatan kepada striker yang mencetak 16 gol dan enam assists selama 14 pertandingan Bundesliga Austria, namun dirinya lebih memilih Dortmund. 

Keputusan Haaland membuat Man United kembali gigit jari. Dengan prestasi yang terus merosot, The Red Devils tak lagi menjadi incaran pemain top. Klub tersebut hanya mengandalkan gaji tinggi untuk merayu pemain buruannya. 

Termasuk bek Belanda Matthijs de Ligt yang memilih bergabung dengan Juve. Padahal sebelumnya dia diperebutkan Barcelona dan Man United. 

Siapa yang berada di belakang beroperasi perekrutan Haaland ke Dortmund? Tak lain Direktur Olahraga Michael Zorc yang bersama tim melakukan negosiasi secara intensif. Pergerakan Zorc yang merupakan eks pemain Dortmund dan pernah membawa tim menjadi juara Liga Champions 1997 ini memang tidak menjadi sorotan media. 

Namun klub rival di Bundesliga Jerman, RB Leipzig, sudah menangkap pergerakan Zorc. Ini yang menjadikan Leipzig mundur dari perburuan mendapatkan Haaland. Mereka mengakui tidak hanya bersaing dengan Man United dan Juve tetapi juga Dortmund. 

"Kami memang mencari penyerang tengah yang memiliki ambisi besar, atletis dan fisik kuat. Haaland merupakan pemain yang selalu ingin mencetak gol dan memiliki kecepatan yang mengesankan," kata Zorc seperti dikutip laman klub. 

"Kami yakin dia bisa makin berkembang cepat bila berada di Dortmund. Di usianya yang baru 19, dia sudah menjanjikan karier yang luar biasa," ucapnya. 

Haaland melejit menjadi salah satu bintang muda Eropa setelah Salzburg berkompetisi di Liga Champions. Dirinya langsung mencuri perhatian setelah menjadi mesin gol andalan Salzburg. Meski gagal meloloskan tim ke babak 16 Besar, namun Haaland sukses mencetak delapan gol dan satu assist di enam pertandingan Liga Champions. 

Zorc sendiri tak sekadar melakukan negosiasi dengan sang pemain. Dirinya sempat mengajak Haaland mengunjungi fasilitas latihan klub dan bertemu dengan para staf. Dari perbincangan dengan petinggi klub, Haaland pun memutuskan menerima tawaran Dortmund. 

"Saya melakukan pembicaraan intensif dengan mereka yang berada di manajemen klub, khususnya dengan Hans-Joachim Watzke (CEO klub), Zorc dan pelatih Lucien Favre," ujar Haaland. 

"Sejak awal, saya sudah merasa ingin pindah ke sini. Saya sudah tidak sabar bermain di hadapan 80 ribu suporter. Saya sungguh terkesan," katanya. 

Tidak disebutkan berapa transfer Haaland. Begitu pula gaji yang diterimanya. Hanya, dia sudah menandatangani kontrak yang yang berakhir pada 2024. Ini berarti dirinya langsung mendapat kontrak jangka panjang dari juara liga delapan kali ini. 

Haaland akan bergabung dengan tim pada 3 Januari 2020. Dirinya akan mengikuti pemusatan latihan di Marbella, Spanyol, sebagai bagian persiapan menghadapi putaran kedua kompetisi domestik. []

Berita terkait
Erling Haaland Tolak Man United Pilih Juventus
Striker Red Bull Salzburg Erling Braut Haaland dikabarkan menolak tawaran Manchester United dan memilih bergabung dengan Juventus.
Dortmund Lolos 16 Besar dengan 10 Pemain
Borussia Dortmund mengalahkan Slavia Praha 2-1 dengan 10 pemain di Liga Champions, Rabu 11 Desember 2019 dini hari WIB. Dortmund pun ke 16 Besar.
Hakimi Bawa Dortmund Menang Dramatis Atas Inter
Borussia Dortmund secara dramatis menang 3-2 atas Inter Milan di Liga Champions. Bek Achraf Hakimi jadi bintang kemenangan Dortmund.
0
Aung San Suu Kyi Dipindahkan ke Penjara di Naypyitaw
Kasus pengadilan Suu Kyi yang sedang berlangsung akan dilakukan di sebuah fasilitas baru yang dibangun di kompleks penjara