Edarkan Sabu, Komeng di Padang Pariaman Ditangkap Polisi

Seorang pria bertato yang kerap disapa Komeng ditangkap polisi karena diduga mengedarkan sabu-sabu di Padang Pariaman.
YSM alias Komeng, 30 tahun ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Pariaman pada Selasa, 6 Oktober 2020 malam (Foto: Tagar/Dok. Polres Pariaman)

Pariaman - Polisi menangkap YSM, alias Komeng, 30 tahun, pria diduga pengedar narkotika jenis sabu-sabu di Kabupaten Padang Pariaman. Dia diciduk ketika hendak bertransaksi dengan calon pembeli.

Komeng ini sudah lama jadi target operasi kami, informasinya dia pengedar.

Pria bertato itu tercatat sebagai warga Nagari Malai III Suku, Kecamatan Sungai Geringging, Kabupaten Padang Pariaman. Dia ditangkap pada Selasa, 6 Oktober 2020 malam oleh jajaran Polres Padang Pariaman.

"Komeng ini sudah lama jadi target operasi kami, informasinya dia pengedar," kata Kasat Reserse Narkoba Polres Pariaman, AKP Herit Syah, Rabu, 7 Oktober 2020.

Menurut Herit, pihaknya kerap mendapatkan laporan masyarakat bahwa Komeng sering melakukan transaksi sabu di kediamanya. Kecurigaan masyarakat timbul lantaran tamu yang datang ke rumah pelaku sering berkunjung pada tengah malam dan bergonta-ganti.

"Berawal dari kecurigaan inilah masyarakat kemudian melaporkan kepada pihak kepolisian," katanya.

Saat ditangkap, pelaku ternyata sedang melakukan pengemasan dan penimbangan sabu-sabu di kediamannya. Ia tidak bisa berkutik ketika petugas mengepung kediamannya. "Kami masih mendalami apakah dia ini residivis atau bukan, yang jelas dia merupakan salah satu pengedar," katanya. []



Berita terkait
Diduga Maling, Jagoan Kampung di Padang Pariaman Diciduk
Seorang pria yang disebut jagoan kampung di Padang Pariaman diringkus polisi karena terlibat kasus pencurian.
Simpan Sabu, Seorang Pria di Padang Pariaman Diciduk Polisi
Seorang pria pemakai sabu di Padang Pariaman diringkus polisi.
Balita Asal Padang Pariaman Butuh Bantuan Biaya Operasi
Seorang balita asal Padang Pariaman membutuhkan uluran tangan para dermawan. Kepalanya retak usai terjatuh dari tangga dan harus dioperasi.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.