Dipantau Bos, Stok Realme Narzo 20 Pro Dijamin Aman

Marketing Director Realme Indonesia Palson Yi bersama tim mengunjungi pabrik Realme di Tangerang, Banten, untuk memastikan stok Narzo 20 Pro.
Marketing Director Realme Indonesia Palson Yi mengujungi pabrik Realme di Tangerang, Banten, beberapa waktu lalu. (Foto: Realme Indonesia)

Jakarta - Ketersedian stok smartphone Realme Narzo 20 Pro menjelang peluncurannya di Indonesia pada Kamis, 5 November 2020, dipastikan aman. Kepastian stok ponsel tersebut datang dari pernyataan Marketing Director Realme Indonesia Palson Yi.

Sebagaimana keterangan resmi yang diterima Tagar, Selasa, 3 November 2020, Palson Yi mengatakan beberapa hari lalu dia bersama tim mengujungi pabrik pembuatan produk Realme di Tangerang, Banten.

Kunjungan ini dilakukan oleh pihak Realme dalam rangka pengecekan kualitas dari produk-produk yang akan segera Realme Indonesia luncurkan, terutama salah satu smartphone untuk gaming mereka, yaitu Realme Narzo 20 Pro, yang rencananya akan diluncurkan pada 5 November 2020. 

"Kami melakukan pengecekan secara teliti produk-produk yang akan diluncurkan pada tanggal 5 November nanti. Untuk Realme Narzo 20 Pro, kami mengecek beberapa hal, termasuk sensor kamera dan kualitas warna yang dihasilkan dari ponsel tersebut," ujar Palson Yi, dalam keterangan pers.

Realme juga menjunjung tinggi real stock, di mana Realme percaya bahwa setiap peminat smartphone berhak mendapatkan kualitas yang bagus.


Dia mengatakan pihak Realme Indonesia tentu saja akan menghadirkan kualitas gadget yang nomor satu bagi para penggunanya. Realme menjunjung tinggi empat pilar, yaitu real stock, real price, real service, dan real surprise. Palson Yi menuturkan kualitas adalah masuk dalam kategori real service yang mana menjadi salah satu fokus utama Realme.

"Realme juga menjunjung tinggi real stock, di mana Realme percaya bahwa setiap peminat smartphone berhak mendapatkan kualitas yang bagus," katanya.

Dia menuturkan ketersediaan stok Realme Narzo 20 Pro dipastikan aman, dan stok perangkat Realme lainnya juga aman menjelang peluncurannya.

"Kami sudah mempersiapkan banyak sekali stok, sehingga para peminat smartphone gaming Narzo 20 Pro bisa mendapatkan dan mencobanya. Realme Indonesia percaya Realme Narzo 20 Pro bisa menjadi best value-for-money untuk kategori ponsel gaming di angka dua dan tiga jutaan," ujar Palson Yi.

RealmeRealme Leap to Next Gen. (Foto: Tagar/Realme Indonesia)

Seperti diketahui, Realme Indonesia akan meluncurkan sejumlah produk terbarunya pada 5 November 2020. Dalam acara bertajuk: "Leap to Next Gen", Realme secara resmi meluncurkan Narzo 20 dan Narzo 20 Pro, duo produk AIoT, yaitu Realme Watch S dan Buds Air Pro, serta produk “N” dari AIoT Realme, yaitu Realme Sonic Electric Toothbrush, Realme Smart Cam 360o, dan Realme PowerBank 2i. 

Seluruh produk itu juga akan hadir di festival belanja Realme bulan November 2020 dalam program Realme 11.11 Selebration. Dalam festival belanja itu, Realme memberikan diskon hingga 50 persen untuk produk tersebut.

Nantikan acara "Leap to Next Gen" pada Kamis, 5 November 2020 di platform media sosial Realme Indonesia, dan terus pantau akun media sosial Realme untuk melihat promo dengan harga terbaik dari Realme Indonesia.[]

Berita terkait
Lusa, Realme Narzo 20 Pro Meluncur di Indonesia
Realme akan meluncurkan Narzo 20 Pro, Kamis, 5 November 2020 melalui acara bertajuk "Leap to Next Gen".
Realme 11.11 Selebration Tawarkan TWS dan Smartwatch Sejutaan
Dalam momen Realme 11.11 Selebration akan menghadirkan dua perangkat teknologi bermutu, yaitu Realme Watch S dan Realme Buds Air Pro.
AIoT Terbaik Realme Watch S dan Buds Air Pro Hadir di 11.11
Peluncuran Realme Buds Air Pro dan Realme Watch S akan dilaksanakan secara daring pada Kamis, 5 November 2020.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.