Diduga Corona, TKI Tegal Diisolasi Pulang dari Korea

Seorang TKI asal Kabupaten Tegal Jawa Tengah merawat seorang TKI yang baru pulang dari Korea Selatan karena diduga mengalami gejala Covid-19.
Petugas Satgas Mobile Covid-19 RSUD Suradadi membawa TA ke ruang isolasi di RSUD dr Soeselo Slawi, Kabupaten Tegal, Sabtu malam 14 Maret 2020 karena diduga mengalami gejala Covid-19. (Foto: Tagar/Farid Firdaus)

Tegal - ‎Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Soeselo, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah merawat seorang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang baru pulang dari Korea Selatan karena diduga mengalami gejala Covid-19. Pasien tersebut dirawat di ruang isolasi.

Saat diperiksa, ada gejala mengarah ke Covid-19 sehingga pasien tersebut dirujuk Satgas Mobile Covid-19 ke RSUD dr Soeselo Slawi.

Pasien laki-laki berinisal TA, 28 tahun, itu dirujuk dari RSUD Suradadi, Kabupaten Tegal Sabtu malam 14 Maret 2020. Sebelum dirujuk, TA mengeluh demam, muntah-muntah, dan batuk saat memeriksakan diri ke rumah sakit di Kecamatan Suradadi.

"Saat diperiksa, ada gejala mengarah ke Covid-19 sehingga pasien tersebut dirujuk Satgas Mobile Covid-19 ke RSUD dr Soeselo Slawi," kata Kepala Bidang Pelayanan dan Perawatan RSUD Suradadi Hofur‎, Sabtu 14 Maret 2020.

‎Langkah tersebut diambil karena dari hasil pemeriksaan laboratorium dan rontgen, terdapat flek di paru-paru TA. Selain itu, TA juga memiliki riwayat baru pulang dari Korea Selatan, salah satu negara yang sudah dilanda wabah Covid-19.

"Pasien tersebut baru pulang dari Korea Selatan tiga hari yang lalu. Dia bekerja di kapal pencari ikan di Korea,"‎ ujar Hofur.

Pantauan Tagar di RSUD dr Soeselo, TA tiba menggunakan mobil ambulans sekitar pukul 20.30 WIB. Petugas Satgas Mobile Covid-19 dengan alat pelindung diri (APD) lengkap kemudian langsung membawa TA ke ‎ruang isolasi melalui jalur khusus.

Salah satu saudara TA, Arya Mukti Wibowo, 18 tahun, mengungkapkan, TA pulang dari Korea Selatan, Kamis 12 Maret 2020. Sehari setelahnya, TA mengeluh tidak enak badan.

"Ada demam, batuk, terus muntah, jadi akhirnya periksa ke RSUD Suradadi diantar istrinya. Setelah itu dilakukan penanganan karena mungkin takutnya kena virus corona atau apa," ujar Arya, Sabtu ‎malam 14 Maret 2020.

Menurut Arya, TA sudah dua tahun bekerja di kapal pencari ikan di Korea Selatan. Sebelum pulang ke Indonesia karena sedang cuti, TA disebutnya sudah melalui pemeriksaan kesehatan dan dinyatakan sehat. "Sakitn‎ya setelah berada di Indonesia," ucapnya. []

Berita terkait
Tak Ada TKI dari Magelang yang Kerja di China
Magelang memastikan tidak ada warganya yang bekerja di China. Jika ada, diberi sosialisasi potensi bahaya kerja di China.
Ribuan TKI Brebes Bekerja di Negara Terpapar Corona
Ribuan TKI asal Brebes bekerja di sejumlah negara yang terpapar corona. Tapi tidak di China dan belum ada yang kena virus tersebut.
TKI Pulang dari Hong Kong Diduga Kena Virus Corona
RSUD Sidoarjo Jawa Timur merawat intensif seorang TKI yang diduga kena virus corona setelah pulang dari Hong Kong.
0
Dua Alasan Megawati Belum Umumkan Nama Capres
Sampai Rakernas PDIP berakhir, Megawati Soekarnoputri belum mengumumkan siapa capresnya di Pilpres 2024. Megawati sampaikan dua alasan.