Daniel Radcliffe Diterpa Isu Terjangkit Virus Corona

Aktor asal Inggris, Daniel Radcliffe, diterpa isu yang menyebutnya telah positif terinfeksi virus corona (Covid-19).
Aktor Daniel Radcliffe. (Foto: Team Coco)

Jakarta - Aktor asal Inggris, Daniel Radcliffe, diterpa isu yang menyebutnya telah positif terinfeksi virus corona (Covid-19). Kabar tersebut bermula dari cuitan sebuah akun Twitter palsu yang mengatasnamakan portal berita BBC, @BBCNewsTonight.

Kabar bohong tersebut kemudian kian santer dan jadi perbincangan di media sosial. Lantaran itu, Daniel mengeluarkan pernyataan resmi untuk menanggapi meluasnya berita tersebut.

Melalui juru bicaranya, aktor kelahiran 23 Juli 1989 itu membantah kalau dirinya telah terpapar virus corona. "Tidak benar," kata juru bicara Daniel, dikutip Tagar pada Rabu, 11 Maret 2020.

Dalam unggahannya, akun Twitter @BBCNewsTonight sempat menyebut bahwa Daniel dinyatakan positif terinfeksi virus corona. Akun itu juga menuliskan bahwa sang aktor bakal menjadi orang terkenal pertama yang dikonfirmasi terjangkit Covid-19 di depan umum.

Sontak cuitan tersebut mendapat perhatian publik secara masif. Twit berisi kabar bohong kemudian terus dibagikan dengan cara diunggah ulang sebanyak ratusan kali, serta mendapat ribuan tanda suka atau like.

Pihak Twitter kemudian mendeteksi cuitan tersebut sebagai kabar bohong dan menangguhkan akun @BBCNewsTonight setelah cuitan kontroversial tersebut bertahan selama hampir 7 jam.

Daniel Radcliffe sendiri merupakan aktor dan produser film kelahiran London Inggris yang terkenal lewat perannya di film Harry Potter dan Now You See Me 2.

Baca juga: F45 Senopati Rilis Pernyataan Resmi Terkait Corona

Hingga saat ini, pasien teridentifikasi terjangkit virus corona (Covid-19) di Inggris telah mencapai 383 kasus dengan jumlah total 6 orang meninggal dunia dan 18 orang berhasil disembuhkan. []

Berita terkait
Aming Kritisi Langkah Pemerintah Atasi Virus Corona
Aktor sekaligus komedian Aming, mengkritik keras kebijakan Pemerintah Indonesia yang dinilai lamban dalam menghadapi wabah virus corona.
Soal Corona, Addie MS Ajak Masyarakat Tak Berlebihan
Musisi Addie MS mengajak masyarakat untuk tidak merespon secara berlebihan terkait temuan dua WNI terinfeksi virus corona.
Plesiran ke Eropa, Raffi Ahmad Disebut Corona Man
Presenter Raffi Ahmad mendapatkan perlakuan rasis dengan sebutan Corona Man saat berada di Eropa