Dampak Oral Seks untuk Kesehatan

Oral seks yang kerap dijadikan pemanasan saat melakukan hubungan intim, nyatanya bisa membahayakan kesehatan. Berikut penjelasannya.
Ilustrasi Seksual. (Foto: realitarakyat.com)

TAGAR.id, Jakarta - Oral seks yang kerap dijadikan pemanasan saat melakukan hubungan intim, nyatanya bisa membahayakan kesehatan tubuh. Bagaimana tidak? Aktivitas hubungan intim ini bisa menjadi pintu masuk bakteri dan virus, sehingga membuat kesehatan tubuh menjadi terganggu ke depannya. 

Menurut pakar kesehatan seksualitas Gigi engle, oral seks bisa meningkatkan risiko terkena berbagai penyakit berbahaya, di antaranya HIV (human immunodeficiency virus). Selain itu juga bisa tertular HPV atau  human papilloma virus, HSV atau  herpes simplex virus  dan infeksi bakteri sifilis, serta gonore, serta penyakit hepatitis B.

Meski Anda mendapatkan sensasi kenikmatan lain saat berhubungan seksual seperti ini, tentu tidak menutup kemungkinan Anda tertular penyakit menular tersebut. Sebab, di dalam mulut ada banyak bakteri yang mengandung garam bermuatan positif dan di alat kelamin juga terdapat bakteri yang mengandung garam bermuatan negatif. 

Pastikan pasangan Anda adalah orang yang sehat.

Hubungan seksual semacam ini sangat beresiko tinggi dilihat dari segi kesehatan. Karena di dalam mulut terdapat bakteri-bakteri yang mengandung garam bermuatan positif. 

Sedangkan pada alat kelamin, banyak terdapat bakteri-bakteri yang mengandung garam bermuatan negatif. Sehingga, kedua organ tersebut sama-sama memiliki resiko yang besar untuk memindahkan bakteri penyakit dan kuman ke dalam tubuh.

"Pakar kesehatan dari British Association for Sexual Health and HIV bahwa seks oral bergonta-ganti pasangan jelas akan membuat kita lebih berisiko terkena penyakit menular seksual," kata Dokter sekaligus dosen di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) Yogyakarta, dr. Maria Silvia Merry melalui channel YouTube Dokter 24, Jumat, 28 Agustus 2020. 

Dia menyarankan bagi pasangan suami-istri bisa waspada ketika melakukan hubungan seksual seperti ini guna menghindari penyakit yang akan mengganggu kesehatan. 

"Karena itu hati-hati ketika melakukan seks oral. Pastikan pasangan Anda adalah orang yang sehat," ucap dokter Maria Silvia. []

Baca juga:

Berita terkait
Cara Aman Berhubungan Seksual Pasca Melahirkan
Wanita bisa berhubungan intim pasca melahirkan, asalkan telah melewati masa nifas. Ini penjelasan dari dr. Ardiansjah Dara Sjahruddin
Cara Mengatasi Vagina Sakit Saat Berhubungan Seksual
Sebagian wanita merasakan sakit di bagian vagina saat berhubungan seksual. Berikut cara mengatasinya.
Cara Aman Berhubungan Intim Saat Kondisi Hamil
Tak sedikit orang yang bertanya-tanya mengenai keamanan berhubungan intim saat wanita dalam kondisi hamil. Berikut penjelasannya.
0
Cara Agar Penderita Asma Bisa Berolahraga dengan Aman
Penderita asma harus tetap menjalankan olahraga asalkan mengikuti dan mengetahui cara yang aman untuk berolahraga agar tidak membahayakan kondisi.