Cara Upgrade dan Download Windows 11 dengan Cepat dan Mudah

Sebelum memutuskan untuk download dan install Windows pastikan telah melakukan backup atau memiliki salinan data-data penting.
Windows 11. (Foto: Tagar/The Verge)

Jakarta - Microsoft resmi merilis sistem operasi Windows 11 pada Kamis, 24 Juni 2021 waktu Amerika Serikat (AS). Windows 11 hadir dengan penampilan baru yang lebih memukau, hingga membuat beberapa orang penasaran untuk mencobanya.

Ternyata, Microsoft juga telah merilis Windows 11 preview yang dapat kita download secara langsung. Agar dapat men-download Windows 11 preview, Anda harus memastikan telah terdaftar pada Windows Insider Program

Untuk bergabung di Windows Insider Program dengan klik link https://insider.windows.com/en-us/ Selesaikan proses pendaftaran dengan menyetujui beberapa agreement.

Setelah berhasil mendaftar Windows Insider Program, saatnya untuk download Windows 11 dengan cara:

  • Masuk ke menu Pengaturan
  • Pilih update & security => Windows Insider Program
  • Klik tombol Get Started

Windows 11

Windows 11. (Foto: Tagar/Christina Butarbutar)

  • Pastikan Anda login dengan akun yang terdaftar Windows Insider Program supaya bisa mendapatkan akses download Windows 11 preview.
  • Setelah itu akan muncul jendela berwarna biru, lalu pilih Dev Channel, terakhir klik Confirm.
  • Tunggu proses download Windows 11 preview selesai, lalu sistem akan meminta restart.
  • Jika berhasil, sistem secara otomatis akan menginstall Windows 11.
  • Setelah restart, tampilan Windows Anda akan berubah menjadi Windows 11.

Cepat atau lambatnya proses download, ketika instal Windows 11 tergantung pada spesifikasi laptop atau PC yang Anda gunakan serta jaringan internet yang digunakan.

Hal yang perlu diperhatikan, sebelum memutuskan untuk download dan install Windows pastikan telah melakukan backup atau memiliki salinan data-data penting. Windows 11 masih belum berjalan di build final, kemungkinan akan ada aplikasi yang tidak berjalan semestinya.

Selamat mencoba Tagarians, semoga berhasil! []

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Windows 10 yang Lemot


(Christina Butarbutar)

Berita terkait
Microsoft Siap Luncurkan Windows 10X untuk Laptop Entry-Level
Microsoft dikabarkan telah menyelesaikan Windows 10X yang merupakan versi baru Windows 10 9 yang dirancang untuk dipasang di laptop entry-level.
Cara Hubungkan Samsung Galaxy Note20 dan Windows 10
Saat ini pengguna Samsung Galaxy Note20 dapat dengan mudah terintegrasi dengan Microsoft Windows di PC atau laptop.
Windows 10 Punya Desain Baru di Menu Start
Microsoft akan mempersembahkan desain menu Start baru pada Windows 10. Desain anyar ini mengurangi tampilan kotak-kotak yang ada selama ini.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.