Cara dan Resep Membuat Bubur Sumsum, Makanan Tradisional yang Nikmat

Pada mulanya, bubur sumsum berwarna putih. Dikatakan sumsum sebab bentuk dan warnanya mirip dengan sumsum manusia. Simak resepnya.
Cara dan Resep Membuat Bubur Sumsum. (Foto: Tagar/Kuliner)

TAGAR.id, Jakarta - Resep membuat bubur sumsum mungkin sudah dikenal bagi masyarakat Indonesia, kendati begitu makanan tradisional ini harus terus dilestarikan, dan resepnya harus diwariskan secara turun-temurun. 

Pada mulanya, bubur sumsum berwarna putih. Dikatakan sumsum sebab bentuk dan warnanya mirip dengan sumsum manusia.

Kini tidak hanya warna putih, bubur sumsum malah banyak yang berwarna hijau karena dicampur dengan air pandan. Cara menikmatinya pun sudah banyak berubah. Misalnya dicampur dengan es untuk menambah kesegarannya.

Resep Membuat Bubur Sumsum

Untuk membuat bubur sumsum, simak bahan-bahan yang dibutuhkan berikut ini.

Bahan-Bahan

  • 100 gr tepung beras
  • 250 ml santan
  • 25 gr gula pasir
  • ½ sdt pewarna hijau
  • 6 batang daun pandan potong
  • 50 ml air

Bahan Pelengkap

Biji salak

  • Bubur mutiara
  • Santan
  • Gula merah

Cara Membuat

  1. Masukkan daun pandan ke dalam blender, beri air, haluskan. Saring.
  2. Masukkan tepung beras, gula pasir dan santan ke dalam panci. Aduk rata.
  3. Panaskan dengan api sedang sambil terus diaduk. Masukkan air daun pandan. Masak hingga mengental. Angkat. Diamkan selama 30 menit atau hingga agar padat atau lebih mengental.
  4. Susun es batu, bubur sumsum, biji salak dan mutiara ke dalam mangkuk.
  5. Siram dengan santan manis dan saus gula merah. 
  6. Siap disajikan. []
Berita terkait
Resep dan Cara Membuat Kulit Ayam Goreng Crispy yang Gurih
Berikut resep kulit ayam goreng yang dijamin crispy dan enak dimakan dengan nasi hangat atau jadi camilan. Simak ulasannya.
Resep Nasi Goreng Kimchi Spesial
Berikut resep sederhana untuk membuat nasi goreng kimchi dengan rasa yang spesial.
Resep Donat Kentang Lezat Tanpa Oven
Berikut cara membuat donat kentang yang lembut tanpa oven untuk camilan di rumah atau ide jualan Anda.