Bus Terbalik di Padang Pariaman, 12 Orang Luka-luka

Satu unit bus terbalik ke dalam sawah di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat.
Bus terbalik ke dalam sawah di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, Jumat 13 Desember 2019. (Foto: Tagar/Dok.Polres Padang Pariaman)

Padang Pariaman - Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan lintas Padang-Pasaman, Sumatera Barat. Satu unit bus Tranex jurusan Padang-Sungai Geringging terbalik di Nagari Pilubang, Kecamatan Sungai Limau, Kabupaten Padang Pariaman.

Korban kini dirawat di RSUD Kota Pariaman.

Kapolsek Sungai Limau, Iptu Nasirwan, membenarkan kejadian tersebut. Bus itu terbalik ke dalam sawah setinggi satu meter dari bahu jalan, sekitar pukul 18.00 WIB, Jumat 13 Desember 2019 itu.

"Ya, ada 12 orang penumpang yang mengalami luka-luka pasca kecelakaan tunggal itu," katanya kepada Tagar, Jumat 13 Desember 2019 malam.

Para korban mengalami cedera beragam. Ada yang luka lecet di tangan, badan hingga kepala. Ada pula yang mengalami patah tulang lantaran terbentur saat bus terbalik.

"Korban kini dirawat di RSUD Kota Pariaman. Petugas Satlantas Polres Padang Pariaman masih melakukan evakuasi bus," katanya.

Kecelakaan tunggal ini berawal saat bus Tranex berwarna putih BA 7814 FU itu melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Padang hendak ke Padang Pariaman.

Sampai di lokasi, sopir melakukan pengereman mendadak hingga bus yang dikemudikan tidak terkendali. Seketika itu, bus masuk ke dalam ke sawah dengan posisi terbalik.

Hingga kini, polisi masih menyelidiki kasus kecelakaan tunggal yang menyebabkan belasan penumpang luka-luka tersebut. []

Berita terkait
Soal Ujian SD Hina Nabi Muhammad Beredar di Sumbar
Soal ujian murid SD di Kabupaten Solok, Sumatera Barat, viral di media sosial karena diduga melecehkan Nabi Muhammad SAW.
Wagub Sumbar Dicopot dari Ketua DPD Gerindra
Ketua DPD Gerindra Sumatera Barat, Nasrul Abit, membenarkan dirinya diganti oleh DPP. Namun belum diberikan keputusan resmi.
Lima Daerah di Sumbar Diterjang Banjir dan Longsor
Lima kabupaten dan kota di Sumatera Barat diterjang banjir dan longsor.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.