Bosnia dan Herzegovina Vs Italia, Sukses Singkirkan Belanda

Italia menyingkirkan Belanda sekaligus lolos ke final four Nations League usai kalahkan Bosnia-Herzegovina. Italia pun jadi unggulan di semifinal.
Italia lolos ke final UEFA Nations League setelah menang 2-0 atas Bosnia-Herzegovina 2-0 di pertandingan pamungkas Liga A Grup 1 di Stadion Grbavica, Sarajevo, Kamis, 19 November 2020 dini hari WIB. Tampak pemain Italia merayakan gol di laga itu. (Foto: Tagar/Twitter/azzurri)

Jakarta - Italia menyingkirkan Belanda sekaligus meraih tiket ke final four UEFA Nations League setelah mengalahkan Bosnia-Herzegovina 2-0 di pertandingan pamungkas Liga A Grup 1 di Stadion Grbavica, Sarajevo, Kamis, 19 November 2020 dini hari WIB. Sukses melaju ke semifinal mengantarkan Italia menjadi unggulan. 

Italia harus memenangkan laga terakhir di kandang lawan bila ingin meraih tiket ke semifinal. Meski bertengger di puncak klasemen, Gli Azzurri bersaing ketat dengan Belanda dan Polandia. 

Jarak poin yang sangat dekat menjadikan 3 tim tersebut memiliki peluang sama yang ditentukan di laga terakhir. Belanda yang menjadi runner up Nations League 2019 membuka harapan menggapai ke semifinal setelah menang 2-1 atas Polandia

Kami memenangi 3 laga dengan penampilan yang ekselen. Saya hanya bisa mengucapkan terima kasih kepada mereka

Namun harapan itu akhirnya pupus. Kemenangan atas Bosnia menjadikan Italia bertahan di puncak sekaligus lolos ke final four. Mereka mengakhiri babak penyisihan dengan mengantongi poin 12. Unggul satu poin dari Belanda yang menjadi runner up

Asisten pelatih Alberigo Evani tak segan memuji penampilan tim. Mereka tetap bermain dengan penuh totalitas meski tak didampingi pelatih kepala Roberto Mancini yang absen karena terpapar Covid-19. 

"Kami selalu berdiskusi dengan Mancini setiap hari. Jadi Mancini tahu secara pasti apa yang terjadi. Pemain telah memberi kado istimewa bagi dia. Kami semua senang dengan keberhasilan ini," kata Evani kepada RAI Sport yang dikutip Football Italia

"Saya berterima kasih kepada pemain. Meski menghadapi banyak kesulitan, mereka berupaya memberikan segalanya untuk jersey ini. Kami memenangi 3 laga dengan penampilan yang ekselen. Saya hanya bisa mengucapkan terima kasih kepada mereka," ujar dia lagi. 

Hasil itu menjadikan Italia tercatat tak terkalahkan setelah melakoni 22 pertandingan dan 17 di antaranya berakhir dengan kemenangan selama lebih dari 2 tahun terakhir. Lebih dari itu, Italia lolos ke semifinal untuk bersaing dengan Belgia, Prancis dan Spanyol. 

Italia Terlalu Kuat Bagi Bosnia

Di laga melawan Bosnia yang sudah terdegradasi ke Liga B, tim asuhan Mancini masih terlalu kuat sehingga mereka mampu menunjukkan dominasinya. Italia sendiri sesungguhnya tidak turun dengan tim terbaik karena kehilangan Giorgio Chiellini, Leonardo Bonucci, Marco Verratti, Ciro Immobile dan Federico Chiesa. 

Namun Italia memang tetap unggul atas lawannya. Penyerang Torino Andrea Belotti membuka kemenangan tim di menit 22. Setelah gagal memanfaatkan 2 peluang, Belotti akhirnya membobol gawang Bosnia dengan menuntaskan umpan dari Lorenzo Insigne. 

Baca juga: 

Menangkan Azzurri di Uji Coba, Grifo: Saya 100 Persen Italia

Nations League, Striker Roma Nyaris Kalahkan Italia

Setelah unggul, Italia tak menurunkan tempo permainan. Mereka tetap bermain ofensif untuk menekan pertahanan tuan rumah. Hanya, juara dunia 4 kali ini gagal menambah gol sehingga sampai akhir babak pertama skor masih 1-0. 

Di babak ke-2, permainan menyerang Italia tetap dipertahankan. Namun serangan mereka selalu kandas. 

Italia akhirnya bisa menambah gol di menit 68. Gol dihasilkan Domenico Berardi yang menyambut umpan dari Manuel Locatelli. Skor berubah menjadi 2-0 dan bertahan sampai akhir laga. []

Berita terkait
Tanpa 20 Pemain dan Mancini, Italia Taklukkan Polandia
Italia kehilangan 20 pemain karena cedera atau terpapar Covid-19, termasuk pelatih Roberto Mancini, saat lawan Polandia. Namun Italia bisa menang.
Belanda Vs Bosnia dan Herzegovina, Menang dan Saingi Italia
Belanda mengalahkan Bosnia dan Herzogovina sehingga merebut puncak klasemen Liga A Grup 1 UEFA Nations League. Namun mereka kembali digeser Italia.
Italia dan Jerman Berebut Unggulan di Kualifikasi PD 2022
Italia bersaing dengan Jerman dan Belanda untuk menjadi unggulan di undian kualifikasi Piala Dunia 2022. Penentuannya di laga UEFA Nations League.
0
Pemerintah Bentuk Satgas Penanganan PMK pada Hewan Ternak
Pemerintah akan bentuk Satgas Penanganan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) untuk menanggulangi PMK yang serang hewan ternak di Indonesia