Borobudur dan Empat Destinasi Wisata Indonesia yang Mendunia

Indonesia, negara kepulauan memiliki banyak ragam tempat wisata. Beberapa tempat wisata di Tanah Air sudah dikenal wisatawan asing.
Potret keindahan pesona dari Raja Ampat. (Foto : Instagram/travelustbyus)

Jakarta – Dengan keberagaman budaya, keindahan alam, hasil potensi tiap daerah, Indonesia memiliki beberapa sektor wisata yang dikelola dengan baik. Tidak hanya dinikmati oleh masyarakat lokal, beberapa tempat keindahan alam Indonesia juga tampaknya memiliki daya tarik para wisatawan asing. Jika sebagian masyarakat Indonesia memilih untuk berlibur di luar negeri, tidak jarang turis justru memilih untuk berlibur di daerah tropis ini.

Dari sekian banyak sektor wisata Indonesia yang membentang dari Sabang hingga Merauke, beberapa tempat wisata yang sudah dikenal dan mendunia serta menjadi salah satu pilihan wisatawan asing untuk menghabiskan waktu liburnya. Berikut ulasan Tagar yang dirangkum dari berbagai sumber:

1. Bali

Pantai Kuta, Bali.Potret pemandangan didepan wilayah pantai Kuta, Bali. (Foto : Instagram/kavenb)

Tidak menjadi hal yang mengejutkan bila Bali menjadi pusat wisata yang akan dituju oleh para wisatawan asing. Keindahan alam serta kentalnya ciri khas dari adat agama dan budaya setempat menjadi salah satu faktor wisatawan asing mengenal Bali. Selain itu, nama Pulau Bali ini pun sudah sangat dikenal dan mendunia.

Biasanya para wisatawan asing yang datang ke Bali memiliki tujuan untuk menghabiskan waktu di Pantai. Selain di pantai, beberapa tempat lainnya yang biasa dikunjungi turis asing di Bali adalah Pura Tanah Lot. Tempat-tempat lainnya yang menjadi favorit para turis asing adalah kawasan Kuta, Pantai Pandawa, Ulun Danu, Nusa Dua, dan Sanur.

2. Taman Laut Bunaken

Taman Laut BunakenKeindahan dalam perairan Taman Laut Bunaken. (Foto : Instagram/bunaken.island)

Destinasi wisata di Indonesia yang terkenal mendunia selanjutnya adalah Taman Laut Bunaken yang terletak di Teluk Manado, Sulawesi Utara. Keindahan yang dapat ditemukan di Taman Laut Bunaken ini antara lain 13 jenis terumbu karang dan 91 jenis ikan. Bagi para wisatawan asing maupun lokal yang senang dengan kegiatan diving atau menyelam, tempat ini sangat menjadi rekomendasi untuk berlibur.

Para wisatawan yang datang ke tempat ini mendapatkan kesempatan untuk berenang hingga ke dasar laut. Tidak salah jika Taman Laut Bunaken menjadi salah satu tujuan berlibur dan dikenal keindahan dalam lautnya oleh para wisatawan Asing.

3. Kepulauan Raja Ampat

Pesona Raja AmpatPemandangan Pulau Misool yang terdapat di Raja Ampat. (Foto : Instagram/_febrian)

Raja Ampat merupakan daerah kabupaten dari Provinsi Papua Barat. Raja Ampat yang memiliki beberapa pulau di dalam wilayahnya. Empat pulau utama yang terbesar diantaranya Pulau Waigeo, Pulau Batanta, Pulau Salawati dan Pulau Misool.

Menurut laporan badan konservasi internasional (The Nature Conservancy and Conservation International), perairan Raja Ampat memiliki 75% spesies laut di seluruh dunia diantaranya, 540 jenis karang, 1.511 spesies ikan dan biota laut.

Bagi wisatawan lokal saja tentu Kepulauan Raja Ampat sangat menarik untuk menjadi tempat berlibur. Tidak heran banyak wisatawan asing yang ingin memanjakan matanya dengan menikmati keindahan pulau bagian tropis ini.

4. Candi Borobudur

Candi BorobudurPotret keindahan wilayah Candi Borobudur. (Foto : Instagram/pakindro)

Candi Borobudur merupakan salah satu destinasi wisata terkenal di daerah Magelang, Jawa Tengah. Candi Borobudur itu sendiri menjadi salah satu warisan dunia oleh UNESCO. Candi ini memiliki 504 arca buddha dengan relief pahatan mirip dengan gambar manusia yang bertapa, rata, wanita, hewan, dewa atau dewi hingga tumbuhan. Pada relief yang dipahat ini juga menceritakan tentang berbagai ajaran dalam agama Buddha.

Candi yang berumur lebih dari seribu tahun ini memiliki luas kurang lebih 123 x 123 meter. Tidak hanya wisatawan lokal yang berkunjung ke tempat ini, melainkan wisatawan asing pun tertarik untuk melihat bentuk kebudayaan di Indonesia pada tempat ini.

5. Labuan Bajo

Wisata Labuan BajoSalah satu keindahan yang dapat dinikmati di Labuan Bajo. (Foto : Instagram/labuanbajoamaze)

Destinasi wisata di Indonesia yang mendunia selanjutnya adalah Labuan Bajo. Labuan Bajo terletak di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Pada tempat ini, wisata yang disajikan cukup banyak. Wisatawan dapat menemukan reptil prasejarah di Taman Nasional Komodo, melihat kentalnya budaya dari suku Bajo serta keindahan alam yang tidak kalah dengan destinasi lainnya.

Siapa yang tidak ingin memanjakan mata dan menikmati liburan di Labuan Bajo ini? Para wisatawan asing saja seperti pesepak bola, Marcos Llorente, pembalap. Valentino Rossi, aktris Hollywood, Gwyneth Paltrow saja rela datang jauh-jauh dari negaranya untuk menikmati pesona dari Labuan Bajo. (Hafidjah Nuraulia S)

Baca Juga:

Berita terkait
Infinity Pool di Bali Rekomendasi Traveling Media Inggris
Infinity pool dengan pemandangan menakjubkan ternyata ada di Bali. Media Inggris sampai merekomendasikannya untuk traveler dunia.
Cerita Traveler Perjalanan Pakem - Malioboro - Parangtritis
Seorang traveler berbagi cerita tentang perjalanan naik transportasi umum di Yogyakarta, Trans Jogja dan Damri. Dari Pakem-Malioboro-Parangtritis.
Jakarta-Surabaya Rp 700 Ribu, Artis Ini Nyaman Traveling Mobil
Dengan mobilnya, artis ini melintasi Surabaya dari Jakarta lantas nyeberang liburan ke Pulau Bali.