Berboncengan Tabrak Tiang Lampu di Bantul, Satu Tewas

Dua orang berboncengan kecelakaan tunggal menabrak tiang lampu jalan di Sewon, Bantul, Yogyakarta. Satu orang warga Gunungkidul tewas di lokasi.
Kecelakaan tunggal yang menewaskan satu korban pengendara motor di Sewon, Bantul, Yogyakarta. (Foto: Dok Satlantas Polres Bantul/Tagar/Evi Nur Afiah).

Bantul- Dua orang pemuda terlibat kecelakaan tunggal sepeda motor di Jalan Parangtritis Kilometer 5,6 tepatnya di Dusun Sangkal, Bangunharjo, Kepanewon Sewon, Bantul, Yogyakarta. Nahas, salah satunya tewas di lokasi Kejadian.

Kepala Unit Laka Lantas Polres Bantul Inspektur Satu (Iptu) Maryono mengatakan, kedua korban berboncengan menggunakan kendaraan motor Honda Beat AB 4503 QB ini menyerempet lampu tiang penerangan jalan setempat. “Satu korban meninggal dunia di lokasi kejadian lantaran mengalami luka di kepala,” kata Iptu Maryono kepada wartawan saat dikonfirmasi melalui pesan singkat. Jumat, 27 November 2020.

Baca Juga:

Peristiwa kecelakaan tunggal yang merenggut satu nyawa ini terjadi pada Jumat, 27 November 2020 sekitar pukul 00.15 WIB. Pegemudi motor adalah Rizki Raharjo, 24 tahun, warga Dusun Mutihan, RT 001 Srimartani, Kapanewon Piyungan, Bantul. Korban mengalami luka patah lengan kiri dan sedang menjalani perawat.

Sedangkan korban meninggal dunia yang membonceng bernama Aji Adhar Rahmawan, 23 tahun, warga Dusun Ploso Doyong RT 005/009 Ngalang, Kapanewon Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul. Korban menderita luka kepala berat.

Satu korban meninggal dunia di lokasi kejadian lantaran mengalami luka di kepala.

Iptu Maryono membeberkan, kecelakaan tunggal bermula kala kendaraan motor yang ditunggani kedua korban melaju dari arah utara menuju selatan. Sesampainya di lokasi kejadian, tiba-tiba motor Honda Beat AB 4503 QB ini oleng ke jalur kiri hingga menyerempet tiang lampu penerangan yang berada di kiri jalan.

Baca Juga:

Usai menyerempet tiang lampu, laju motor tidak terkendalikan. Motor yang dikendarai terjatuh lalu keduanya tersungkur di aspal. Karena kerasnya benturan dengan aspal, satu korban mengalami luka cukup parah dan satu lainnya meninggal dunia.

Petugas kepolisian langsung membawa kedua korban ke Rumah Sakit Panembahan Senopati Bantul. Sementara itu, kendaraan sepeda motor tersebut mengalami kerusakan pada bagian slebor depan bengkok. Kerugian sekitar Rp 200 ribu. "Saat ini masih dalam penanganan Satlantas Polres Bantul," ujarnya. []

Berita terkait
Kondisi Kecelakaan Adu Banteng Dua Mobil di Kulon Progo
Kecelakaan adu banteng dua mobil terjadi di Jalan Jogja-Wates, Sentolo, Kulon Progo, Yogyakarta. Dua mobil ringsek.
Potong Jalan Bikin Kecelakaan Dua Motor di Kulon Progo
Kecelakaan lalu lintas melibatkan dua motor terjadi saat salah satu motor menyeberang jalan di Pengasih, Kulon Progo, Yogyakarta.
Warga Bantul Meninggal Kecelakaan di Fly Over Janti Sleman
Kecelakaan tunggal terjadi di jembatan layang Janti, Depok, Sleman, Yogyakarta. Warga Bantul meninggal dalam insiden itu.