Barcelona Kalah, Kredibilitas Pelatih Setien Hancur

Kredibilitas pelatih Barcelona Quique Setien hancur gara-gara kekalahan memalukan dari Bayern Munich di Liga Champions. Dia juga terancam dipecat.
Kredibilitas pelatih Barcelona Quique Setien hancur gara-gara kekalahan memalukan 8-2 dari Bayern Munich di perempat final Liga Champions di Stadion Da Luz, Sabtu, 15 Agustus 2020 dini hari WIB. Dia juga terancam pemecatan. (Foto: standard.co.uk)

Jakarta - Kredibilitas pelatih Barcelona Quique Setien hancur gara-gara kekalahan memalukan di Liga Champions. Bagaimana tidak, tim raksasa La Liga Spanyol dibantai Bayern Munich 8-2 di laga perempat final di Stadion Da Luz, Lisbon, Sabtu, 15 Agustus 2020 dini hari WIB. Kekalahan yang menjadikan Setien disebut-sebut bakal dipecat.  

Kekalahan dengan skor besar menjadi puncak kegagalan Setien. Bahkan untuk kali pertama, Barca sudah kebobolan sampai 4 gol saat pertandingan berjalan 45 menit awal. 

Setien mengakui bila kredibilitas pelatih menjadi hancur karena kekalahan buruk tersebut. Namun mantan pelatih Real Betis ini sudah siap menghadapinya.

Hanya terlalu dini untuk mengatakan apakah saya bertahan di klub ini atau tidak. Kenyataannya memang tidak bergantung kepada saya

"Saya tahu kredibilitas pelatih hancur dengan kejadian seperti ini. Tetapi saya tak merasa cemas. Kami harus menerima kekalahan ini. Kami memang dikalahkan tim yang sangat bagus," tutur Setien seperti dikutip Marca.

Di laga itu, Barca hanya memberi perlawanan di menit-menit awal. Namun mereka kemudian gagal membendung permainan ofensif Die Bayern

Apalagi, Blaugrana terlalu bergantung kepada kapten Lionel Messi. Sulit bagi seorang Messi menghadapi permainan kolektif Bayern yang sedang on fire. Buntutnya di setiap babak, gawang Marc-Andre ter Stegen selalu kebobolan sampai 4 kali di laga tersebut.

"Ini kekalahan yang menyakitkan. Mereka [Bayern] mencetak lebih banyak gol. Kami sesungguhnya mengawali laga dengan baik, tetapi lawan memang lebih kuat dan jauh mengungguli kami," ujar Setien.

Setien Terancam Pemecatan

Kekalahan memalukan itu tidak hanya merusak kredibilitas Setien, tetapi dia juga terancam pemecatan. Bahkan beredar kabar, klub sudah memberhentikan Setien. Menanggapi kabar itu, dia menyerahkan masa depannya kepada klub.

Terkait posisinya di Barca, Setien berkata, "Ini saatnya kami melakukan evaluasi dan mengambil keputusan yang diperlukan untuk masa depan." 

Baca juga: 

Pelatih Setien Tak Yakin Bertahan Lama di Barcelona

Pelatih Quique Setien Tak Peduli Dipecat Barcelona

"Hanya terlalu dini untuk mengatakan apakah saya bertahan di klub ini atau tidak. Kenyataannya memang tidak bergantung kepada saya. Tentu, saya tak memikirkan masa depan saya. Hanya saya harus mengakui bila kekalahan ini sungguh menyakitkan. Ini menyakitkan bagi klub dan fan," ucap Setien lagi.

Setien menggantikan pelatih Ernesto Valverde pada Januari lalu. Namun dirinya gagal mengangkat performa tim. Selama 6 bulan ini, tim justru diwarnai banyak gejolak dan Barca gagal menuai prestasi. []

Berita terkait
Kalah Memalukan, Pelatih Setien Dipecat Barcelona
Pelatih Barcelona Quique Setien jadi korban pertama dari kekalahan memalukan di perempat final Liga Champions. Dirinya dikabarkan telah dipecat.
Barcelona vs Bayern, Susunan Pemain dan Prediksi
Pertarungan kelas berat, Sabtu dini hari pukul 02.00 WIB saat Bayern Munich menghadapi Barcelona. Bayern sedikit diunggulkan di laga ini.
Ke Semifinal, Bayern Munich Ajari Barca Main Bola
Bayern Munich bermain gemilang dengan membantai Barcelona di perempat final Liga Champions. Kemenangan 8-2 itu membawa Bayern ke semifinal.