Barcelona Hanya Tunggu Keajaiban Agar Bisa Juara La Liga

Persaingan 3 klub La Liga Spanyol untuk jadi juara La Liga musim 2020/2021 kian panas karena selisih poin yang sangat tipis
Pemain Barcelona (Foto: fcbarcelona.com - Miguel Ruiz/FC Barcelona)

Jakarta – Perebutan juara La Liga Santander Spanyol kian panas setelah pada laga ke-36 Levante menahan imbang Barcelona 3 -3, Atletico Madrid kalahkan Real Sociedad 2 – 1 dan Real Madrid menang 4 – 1 atas Granda.

Gambaran riil juara La Liga akan tampak dari hasil laga ke-37 pada Minggu, 16 Mei 2021. Tapi, jika terjadi keajaiban, maka hasil riil baru tersaji setelah laga terakhir tanggal 23 Mei 2021.

Dengan hasil imbang Barcelona dan kemenangan Atletico serta Madrid posisi klasemen sementara di Liga Spanyol adalah:

klasemen 4 klub la ligaKlasemen 4 klub teratas La Liga Spanyol sampai laga ke-36 (Tagar/Syaiful W Harahap)

Sevilla sudah tipis harapannya jadi juara karena biar pun Atletico, Madrid dan Barcelona kalah dalam dua laga terakhir mereka dan Sevilla menang pada dua laga terakhir poin Sevilla dan Atletico sama yaitu 80. Tapi, head to head selisih gol Atletico unggul dari Sevilla yaitu 40 lawan 23.

Sedangkan Barcelona hanya bisa menunggu keajaiban yaitu Atletico dan Madrid keok di dua laga terakhir mereka. Atletico akan hadapi Osasuna di kandang dan tandang ke Valladoid. Dua laga terakhir Madrid yaitu tandang ke Bilbao dan jamu Villareal di kandang. Tentu saja hal ini nyaris mustahil.

dua laga terakhirDua laga terakhir 4 klub teratas La Liga Spanyol (Tagar/Syaiful W Harahap)

Sementara Real Madrid biar pun pada dua laga terakhir menang dan Atletico juga menang di dua laga terakhir, maka yang jadi juara Atletico karena poin penuh Madrid hanya 84 sedangkan Atletico 86.

tim real madridPemain Real Madrid (Foto: realmadrid.com)

Madrid bisa juara jika Atletico kalah satu kali dan Madrid menang di dua laga terakhir. Dua laga terakhir Madrid adalah lawan tandang ke Bilbao dan menjamu Villareal di kandang.

Kalau Atletico kalah satu kali maka poin penuh hanya 83, sedangkan Madrid jika menang dua laga terakhir jumlah poin 84.

pemain atleticoPemain Atletico Madrid ketika hadapi Barcelona pada laga ke-35, 8 Mei 2021, dengan hasil imbng 0 – 0 (Foto: en.atleticodemadrid.com)

Atletico Madrid ada di atas angin dengan poin 80 sampai laga ke-36. Dua laga terakhir Atletico adalah jamu Osasuna di kandang dan tandang ke kandang Valladoid.

Apapun hasil laga ke-37 dan ke-38 Madrid, Barcelona dan Sevilla jika Atletico memenangkan dua laga terakhir maka mahkota juara La Liga Santander Spanyol akan bermukim di kandang Atletico (dari berbagai sumber). []

Berita terkait
Atletico Tetap di Puncak Setelah Imbang Lawan Barcelona
Barcelona bermain imbang 0 – 0 dengan Atletico Madrid sehingga Atletico tetap di punca dan perburuan gelar juara La Liga tetap terbuka lebar
Messi Lebih Mungkin Bertahan di Barcelona Daripada ke PSG
Kemenangan Barcelona rebut piala Copa del Rey jadi kunci bagi Joan Laporta, presiden baru Barcelona, daripada hengkang ke PSG
Chelsea Taklukkan Madrid Ketemu City di Final Liga Champions
Lanjutan leg kedua semifinal Liga Champions antara Chelsea dan Real Madrid di kandang Chelsea, antarkan Chelsea ke fnal Liga Champions
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.