Arsenal Laga Tandang ke Sheffield United di Liga Premier Inggris 5 Maret 2024 Pukul 03.00 WIB Ini Prediksinya

Saat The Gunners turun ke lapangan di Bramall Lane, mereka akan mengetahui kondisi persaingan untuk menjadi juara
Ilustrasi - Sheffield United vs Arsenal di Liga Premier Inggris 5 Maret 2024 Pukul 03.00 WIB (Foto: standard.co.uk)

TAGAR.id – Arsenal melanjutkan tantangan perebutan gelar juara Liga Premier Inggris dengan laga tandang ke Sheffield United pada hari Senin, 4 Maret 2024, pukul 20.00 waktu setempat atau Selasa, 5 Maret 2024, pukul 03.00 dini hari WIB.

Saat The Gunners turun ke lapangan di Bramall Lane, mereka akan mengetahui kondisi persaingan untuk menjadi juara.

Liverpool mengalahkan Nottingham Forest 1-0 pada hari Sabtu (2/3/2024) dengan kemenangan pada menit ke-99 untuk memastikan mereka tetap berada di puncak klasemen. Sementara itu, Manchester City menjamu rivalnya Manchester United pada hari Minggu (3/3/2024).

Dengan kemenangan Liverpool mereka koleksi 63 poin yang dipepet Manchester City (59 poin) dan Arsenal (58 poin) sehingga posisi The Reds tidak bisa digusur City dan Arsenal walaupun mereka memenangkan laga matchday 27.

Mikel ArtetaMikel Arteta, pelatih Arsenal (Foto: sportsmole.co.uk/Reuters)

Sedangkan Blades terpuruk di zona degradasi di dasar klasemen dengan 13 poin.

Arsenal dengan kekuatan penuh harus menghadapi pertahanan terburuk Sheffield di liga, sehingga Meriam Londom berpotensi cetak beberapa gol terutama dari bola mati yang biasa saja terjadi.

Prediksi susunan pemain:

Sheffield United (3-5-2): Grbic; Ahmedhodzic, Robinson, Trusty; Baldock, Hamer, Souza, McAtee, Larouci; Brereton Diaz, Brewster

Arsenal (4-3-3): Raya; White, Saliba, Gabriel, Kiwior; Odegaard, Jorginho, Rice; Saka, Havertz, Martinelli

Riwayat head to head (h2h) antara Sheffield United dan Arsenal:

Sheffield United menang: 40

Imbang: 27

Arsenal menang: 52

Prediksi skor akhir: Sheffield United 0 – 4 Arsenal (sportsmole.co.uk, standard.co.uk, 90min.com dan sumber lain). []

Berita terkait
Arsenal Pesta Gol ke Gawang Newcastle United di Liga Premier Inggris
Tim asuhan Mikel Arteta, Arsenal (58 poin), hanya tertinggal dua poin di belakang pemimpin klasemen Liverpool (60 poin)
0
Arsenal Laga Tandang ke Sheffield United di Liga Premier Inggris 5 Maret 2024 Pukul 03.00 WIB Ini Prediksinya
Saat The Gunners turun ke lapangan di Bramall Lane, mereka akan mengetahui kondisi persaingan untuk menjadi juara