Anies Baswedan: Banjir Jakarta Surut Semua Kurang dari 6 Jam

Banjir Jakata yang menggenangi sejumlah wilayah surut dalam waktu kurang dari enam jam.
Begini Pesan Anies Baswedan untuk ASN di Rapat Raksasa Ikada. (Foto: Tagar/Instagram/@aniesbaswedan)

TAGAR.id, Jakarta - Banjir Jakata yang menggenangi sejumlah wilayah surut dalam waktu kurang dari enam jam.

Hal ini diungkapkan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di di Lebak Bulus, Selasa, 11 Oktober 2022.

"Kejadian kemarin di daerah aliran Sungai Ciliwung itu ada limpahan air yang datang dari hulu dan ini karena curah hujan di kawasan hulu tinggi otomatis kapasitas sungai terlampaui dan begitu terlampaui melimpah," kata Anies.

Saya mendengar dari pak wali, dalam waktu kurang dari 6 jam sesudah permukaan air sungai normal kurang dari enam jam surut semua," katanya lagi.

Menurut Anies, pencapaian ini membuktikan manajemen pengelolaan banjir yang diterapkan Pemprov DKI berhasil. Pasalnya, setiap kali ada hujan ekstrem, Anies meyakini Jakarta pasti dilanda banjir.

"Itulah manajemen pengelolaan banjir. Ketika volume air hujan melampaui sungai dan melampaui kapasitas drainase tentu akan terjadi genangan akan terjadi banjir," ujarnya.[]

Baca Juga:

Berita terkait
Danrem 011 Lilawangsa Gerakkan Personel TNI Buka Dapur Umum Bantu Korban Banjir Aceh Utara
Danrem 011/Lilawangsa, Kolonel Inf Bayu Permana, gerakkan personel TNI bantu masyarakat terdampak banjir di wilayah Kabupaten Aceh Utara
Danrem Kolonel Inf Bayu Permana Temui Warga dan Prajurit TNI Terdampak Banjir di Aceh Utara
Danrem 011/Lilawangsa, Kolonel Inf Bayu Permana, tinjau wilayah Kabupaten Aceh Utara, Aceh, temui warga dan prajurit TNI yang terdampak banjir
Cek Fakta: Benarkah Mobil Diesel Lebih Tahan Banjir
Mobil diesel memang lebih tangguh saat digunakan untuk menerjang banjir ketimbang mobil bermesin bensin. Namun perlu ketahui hal-hal berikut ini.