Yogyakarta Tambah 23 Kasus Corona, 3 PDP Meninggal

Yogyakarta per 24 Juli 2020 ada penambahan 23 pasien baru corona, terbanyak dari Bantul dengan 15 orang. Selain itu dilaporkan 3 PDP meninggal.
Iustrasi Corona (Foto: Pixabay)

Yogyakarta - Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) terjadi penambahan 23 pasien corona pada Jumat, 24 Juli 2020. Dari jumlah itu, 15 pasien di antaranya dari Kabupaten Bantul. Selain itu dilaporkan tiga pasien dalam pengawasan (PDP) meninggal dunia, masing-masing dari Bantul, Gunungkidul, dan Sleman.

Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih mengatakan, tambahan 23 pasien positif terbanyak dari Bantuk dengan 15 orang. Hal tersebut berdasarkan 1.349 sampel yang diperiksa Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY.

Dia mengatakan, sebanyak 15 kasus positif dari Bumi Projotamansari tersebut merupakan hasil tes swab massal yang dilakukan Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul. Rata-rata orang yang terpapar korona berdasarkan laporan itu merupakan orang tanpa gejala (OTG).

Berty mengatakan, untuk OTG tidak perlu dirawat di rumah sakit rujukan Covid-19. "Seperti di Bantul punya RS lapangan khusus Covid-19 di Bambanglipuro," terangnya, Jumat, 24 Juli 2020.

Adapun data ke-23 orang itu yakni:

  • Kasus 501: Laki-laki, 57 tahun, Bantul
  • Kasus 502: Laki-laki, 54 tahun, Bantul

(Kasus 501 dan 502 hasil screening karyawan kesehatan)

  • Kasus 503: Perempuan 21 tahun, Bantul

(Riwayat kontak kasus 430)

  • Kasus 504: Perempuan, 36 tahun, Bantul

(Riwayat: skrining karyawan kesehatan)

  • Kasus 505: Laki-laki, 23 tahun, Bantul

(Riwayat kontak kasus 386)

  • Kasus 506: Laki-laki, 51 tahun, Bantul

(Riwayat kontak kasus 386)

  • Kasus 507: Perempuan, 64 tahun, Bantul

(Riwayat kontak kasus 355)

Seperti di Bantul punya RS lapangan khusus Covid-19 di Bambanglipuro.

  • Kasus 508: Laki-laki, 16 tahun, Bantul
  • Kasus 509: Perempuan, 19 tahun, Bantul
  • Kasus 510: Perempuan, 15 tahun, Bantul

(Riwayat ketiganya perjalanan dari Jakarta)

  • Kasus 511: Perempuan, 30 tahun, Bantul

(Riwayat kontak kasus 367)

  • Kasus 512: Laki-laki, 4 tahun, Bantul
  • Kasus 513: Perempuan, 12 tahun, Bantul
  • Kasus 514: Perempuan, 6 tahun, Bantul

(Riwayat ketiganya kontak kasus 423)

  • Kasus 515: Laki-laki, 21 tahun, Sleman

(Riwayat kontak kasus 415)

  • Kasus 516: Perempuan, 81 tahun, Sleman

(Riwayat : dalam penelusuran)

  • Kasus 517: Perempuan, 48 tahun, Sleman

(Riwayat : dalam penelusuran)

  • Kasus 518: Laki-laki, 47 tahun, Kota Yogyakarta

(Riwayat screening karyawan kesehatan Sleman)

  • Kasus 519: Perempuan, 37 tahun, Sleman

(Screening karyawan kesehatan Sleman)

  • Kasus 520: Perempuan, 53 tahun, Kulon Progo

(Riwayat kontak kasus 369)

  • Kasus 521: Laki-laki, 24 tahun, Kota Yogyakarta

(Riwayat : dalam penelusuran)

  • Kasus 522: Laki-laki, 38 tahun, Kulon Progo

(Riwayat dari Kalimantan Timur)

  • Kasus 523: Laki laki, 55 tahun, Bantul

(Riwayat: masih dalam penelusuran)

Dengan bertambahnya 23 kasus positif maka jumlah kasus Covid-19 di Yogyakarta mencapai 519 orang. Sementara itu, laporan kesembuhan kasus positif pada hari ini ada satu tambahan kasus sembuh. Total kasus sembuh 337 kasus. "Yang sembuh kasus 187; seorang pria, 20 tahun, Sleman," ujar dia.

Gugus tugas juga melaporkan pasien dalam pengawasan (PDP) yang meninggal dunia dan sudah dilakukan swab ada tiga orang. Ketiganya adalah: 

  • Laki-laki, 52 tahun, Sleman (sakit diabetes mellitus (DM)
  • Laki-laki, 75 tahun, Bantul (sakit ginjal)
  • Laki-laki, 59 tahun, Gunungkidul (sakit diabetes mellitus (DM) []
Berita terkait
Faktor Pasien Positif Covid-19 Melejit di Yogyakarta
Kasus positif corona melejit dalam beberapa hari terakhir di Provinsi DIY. Begini penjelasan dari BBTKLPP Yogyakarta.
Corona di DIY Tambah 21 Kasus, Terbanyak Gunungkidul
Pasien positif corona bertambah 21 kasus di Provinsi DIY per 22 Juli 2020. Dari jumlah itu, terbanyak dari Gunungkidul dengan 12 kasus.
Data Sebaran Pasien Corona Tiap Kecamatan di Bantul
Bantul menjadi kabupaten tertinggi jumlah pasien corona di Provinsi DIY. Berikut data sebaran pasien tiap kecamatan di Bumi Projotamansari.
0
Parlemen Eropa Kabulkan Status Kandidat Anggota UE kepada Ukraina
Dalam pemungutan suara Parlemen Eropa memberikan suara yang melimpah untuk mengabulkan status kandidat anggota Uni Eropa kepada Ukraina