Yaman Kutuk Serangan Rudal Milisi Houthi yang Sasar Sekolah

Menteri Informasi Yaman, Muammar El-Eryani mengutuk serangan rudal Houthi yang menyasar sekolah di Marib.
Seorang anggota pasukan keamanan yang setia kepada pemberontak Syiah Houthi Yaman berjaga-jaga selama pertemuan di ibu kota yang dikuasai milisi, Sanaa pada 8 Agustus 2020. (Foto: Dokumentasi AFP|Arab News).

Jakarta - Menteri Informasi Yaman, Muammar Al-Eryani mengutuk serangan rudal Houthi yang menyasar sebuah sekolah di Marib. "Beberapa orang terluka parah ketika rudal menghantam sekolah hanya beberapa menit setelah siswa meninggalkan gedung," kata juru bicara militer Yaman, Abduh Mujalli, seperti dilaporkan kantor berita negara Saba New.

Saat serangan itu terjadi, anak-anak di sekolah terseut sedang berlatih parade untuk merayakan revolusi Yaman, 26 September. "Milisi Houthi ingin menimbulkan banyak korban jiwa dari warga sipil," kata Al-Eryani seperti diberitakan dari Arab News, Minggu, 27 September 2020.

Ini memberi lampu hijau kepada milisi untuk melanjutkan aktivitas teroris mereka.

Al Eryani menyebutkan sikap Perserikatan Bangsa-Bangsa yang membiarkan kelompok Houthi mendorong milisi untuk menekan Yaman. Ia juga menekankan sikap diam PBB tentang aktivitas Houthi mendorong milisi untuk melanjutkan aktivitas mereka.

PBB yang seperti tidak peduli, anggota tetap Dewan Keamanan PBB, dan Utusan Khusus PBB untuk Yaman, Martin Griffiths di Houthi yang dengan sengaja menargetkan warga sipil adalah hal yang memalukan bagi kemanusiaan. "Ini memberi lampu hijau kepada milisi untuk melanjutkan aktivitas teroris mereka, ”kata Al-Eryani.

Sebelumnya, Amerika Serikat meminta pemberontak militan Houthi di Yaman untuk berhenti melancarkan serangan ke Arab Saudi. Departemen Luar Negeri AS menyatakan keprihatinannya yang sangat mendalam dengan agresi kelompok yang didukung Iran, termasuk serangan di kota Marib.

Pernyataan itu muncul setelah para pemberontak militan pimpinan Hussein Badreddin al-Houthi meningkatkan serangan drone dan rudal ke Arab Saudi dalam beberapa pekan terakhir. PBB terus mendorong penyelesaian politik untuk konflik tersebut. []

Berita terkait
Serangan Koalisi Saudi ke Houthi Tewaskan 12 Warga Sipil Yaman
Sebanyak 12 warga sipil Yaman tewas dan beberapa orang lagi cedera akibat pemboman udara yang dilancarkan oleh pesawat koalisi pimpinan Arab Saudi.
Mantan Presiden Yaman Tewas Saat Perang Melawan Houthi
Mantan Presiden Yaman Ali Abdullah Saleh tewas dalam perang melawan petempur sekutu Iran, Houthi, di kota Sanaa.
Konflik Militer Saudi dan Kelompok Houthi Yaman, 10 Ribu Orang Tewas
Lebih dari 10.000 orang Yaman, kebanyakan warga sipil, tewas dalam perang antara Saudi dan Houthi.
0
Usai Terima Bantuan Kemensos, Bocah Penjual Gulali Mulai Rasakan Manisnya Hidup
Dalam hati Muh Ilham Al Qadry Jumakking (9), sering muncul rasa rindu bisa bermain sebagaimana anak seusianya. Main bola, sepeda.