Wartawan Pimpin Induk Organisasi Olahraga di Samosir

Wartawan media cetak terbitan Sumatera Utara terpilih sebagai Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Samosir periode 2019-2023.
Marihot Simbolon, yang terpilih sebagai Ketua KONI Kabupaten Samosir periode 2019-2023. (Foto: Tagar/Fernando)

Samosir- Marihot Simbolon, wartawan media cetak terbitan Sumatera Utara terpilih sebagai Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Samosir periode 2019-2023.

Marihot terpilih dalam Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) KONI di Hotel Dainang, Pangururan, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, Jumat 15 November 2019.

Marihot pun mengapresiasi seluruh pengurus cabang olahraga yang telah memilihnya.

"Pertama terima kasih kepada panitia yang telah melaksanakan Musorkab ini dengan baik dan sukses, juga terima kasih kepada para pengurus cabang yang telah memilih dan mempercayai saya untuk menakhodai KONI Samosir," ujarnya.

Dia berjanji akan merangkul semua pihak untuk memperbaiki olahraga di Kabupaten Samosir. Dia menggantikan pengurus sebelumnya yang dipimpin Dinar Simbolon yang telah dua periode menjabat Ketua KONI Kabupaten Samosir.

Semoga olahraga Samosir akan lebih baik dengan kepengurusan yang baru ini

Pada proses pemilihan sebelumnya, ada dua nama yang maju yaitu Edwin Simbolon dan Marihot Simbolon. Ke dua calon sama-sama berlatar belakang wartawan. Saat proses pemilihan, Marihot mendapatkan tujuh suara, sedangkan Edwin meraih enam suara.

Ketua terpilih selanjutnya akan memilih dua orang untuk membentuk formatur yang akan memilih langsung para pengurus KONI Kabupaten Samosir periode 2019-2023.

Wakil Ketua KONI Sumatera Utara, Profesor Agung Sunarno hadir dalam pemilihan sebagai utusan Ketua KONI Sumatera Utara sekaligus pemberi hak suara.

"Benar, telah terpilih secara demokratis saudara Marihot Simbolon melalui voting pada Musorkab KONI Samosir. Semoga olahraga Samosir akan lebih baik dengan kepengurusan yang baru ini," ujarnya.

Agung berharap setelah musyawarah, ketua terpilih segera membentuk kepengurusan yang baru dalam waktu seminggu sejak musorkab.[]

Berita terkait
Profil Bule Spanyol Calon Bupati Samosir
Bule keturunan Spanyol bernama Carlos Melgares Varon mencalonkan diri maju menjadi calon Bupati Samosir dalam Pilkada 2020.
KONI PB Dukung Aceh dan Sumatra Utara Gelar PON 2024
Menurut Domingus, dukungan menjadi tuan rumah, nanti pihaknya akan tampung semua. Karena bukan hanya satu provinsi yang ingin menjadi tuan rumah PON 2024 mendatang.
KONI Pusat tinjau Kesiapan Aceh sebagai Tuan Rumah PON 2024
Presentasi kesiapan Kabupaten Aceh Besar dihadapan tim penilai diharapkan mampu dipercaya sebagai tuan rumah wujud semangat memajukan dunia olahraga.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.