Warga Padangsidempuan Berburu Gerhana Matahari

Warga Padangsidempuan, Sumut, berbondong-bondong ke masjid untuk salat gerhana dan mengabadikan gerhana matahari.
Gerhana matahari cincin di atas langit Masjid Raya Al Abror Padangsidempuan. (Foto: Tagar/Andi Nasution).

Padangsidempuan - Momen gerhana matahari cincin menjadi perburuan warga Padangsidempuan, Sumatera Utara. Usai salat gerhana, ribuan warga memadati pelataran Masjid Raya Al Abror di Jalan Masjid Raya Baru, Kecamatan Padangsidempuan Selatan, 

Kamis, 26 Desember 2019 sekira pukul 10.00 WIB, Masjid Raya Al Abror perlahan-lahan mulai dipadati oleh warga sekitar. Mereka ada yang datang untuk mengikuti salat sunah gerhana tapi ada pula yang hendak salat sekaligus melihat gerhana matahari. Tak lupa kamera dan teleskop ikut ditenteng.

Tepat sekira pukul 11.00 WIB, suasana di pelataran masjid berubah sepi. Hanya terdengar lantunan ayat-ayat suci mengiring seribuan masyarakat yang tengah khusyuk berjamaah salat gerhana matahari.

Beberapa menit berlalu, salat usai dan halaman masjid kembali dipadati masyarakat. Terlihat berbagai jenis kamera dan teleskop berjejer di pinggiran halaman masjid.

Gerhana matahari cincin ini adalah momen yang sangat langka. Ini adalah salah satu kebesaran Allah SWT.

Ada yang hendak mengabadikan momen langka gerhana matahari cincin dan ada pula yang berswafoto dengan latar langit cukup gelap karena matahari tertutup oleh awan.

Di antara keramaian itu terlihat sejumlah pejabat utama Padangsidempuan. Ada Wali Kota Irsan Efendi Nasution, Wakil Wali Kota Arwin Siregar, Kapolres AKBP Hilman Wijaya, Wakil Ketua DPRD Rusydi Nasution. 

Wali Kota Irsan Efendi mengatakan gerhana matahari cincin tampak jelas di Kota Padangsidempuan. "Masyarakat yang mengetahui ini cukup antusias dengan mengabadikan momen dan mengikuti shalat gerhana matahari yang dilaksanakan di setiap kecamatan," katanya.

Kapolres AKBP Hilman Wijaya menambahkan Allah SWT menunjukkan salah satu kebesarannya lewat gerhana matahari cincin. "Ini peristiwa yang sangat langka. Kiranya ketakwaan dan keimanan kita semakin meningkat setelah menyaksikan langsung salah satu kebesaran Yang Maha Kuasa ini," tuturnya.

Wakil Ketua DPRD Rusydi Nasution menyatakan kehadiran pihaknya ke Masjid Raya Al Abror untuk bersama-sama masyarakat memanjatkan rasa syukur dengan melaksanakan salat gerhana matahari.

"Gerhana matahari cincin ini adalah momen yang sangat langka. Ini adalah salah satu kebesaran Allah SWT. Untuk itu sudah sepantasnya kita mensyukuri segala nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT, dengan cara menundukkan kepala untuk bersujud kepada NYA," ujar dia.

Dedi, warga Padangsidempuan Tenggara mengaku sengaja datang ke Masjid Raya Al Abror untuk turut bersama-sama melaksanakan salat gerhana berjamaah.

"Selain untuk salat, ya untuk mengabadikan gerhana matahari cincin ini. Karenanya saya sengaja membawa perlengkapan kamera. Alhamdulillah saya dapat mengabadikan momen gerhana matahari ini," ucapnya. []

Baca juga: 

Berita terkait
Personel Polda Sumut Salat Gerhana Matahari
Salat gerhana matahari telah dilakukan zaman Nabi Muhammad SAW pada tahun ke 10 Hijiriyah di akhir bulan Syawal.
Dikira Mendung, Gerhana Matahari Hebohkan Siantar
Awan gelap yang menyelimuti langit Pematangsiantar dikira sejumlah warga tanda akan turun hujan.
7 Kota di Sumut Menjadi Puncak Gerhana Matahari
Sebanyak 7 kota di Sumatera Utara menjadi puncak gerhana Matahari Cincin. Ini nama ke tujuh kota tersebut
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.