Urine Negatif, Jennifer Jill Tetap Jadi Tersangka Kasus Sabu

Istri aktor Ajun Perwira, Jennifer Jill, akhirnya ditetapkan statusnya sebagai tersangka dalam perkara dugaan penyalahgunaan narkoba jenis sabu.
Jennifer Jill. (Foto: Instagram/jennifer_ipel)

Jakarta - Istri aktor Ajun Perwira, Jennifer Jill, akhirnya ditetapkan statusnya sebagai tersangka dalam perkara dugaan penyalahgunaan narkoba jenis sabu. Padahal, tes urine yang dilakukan kepada perempuan 50 tahun itu mendapati hasil negatif.

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Ronaldo Maradona Siregar, mengatakan bahwa penetapan status tersangka dilakukan setelah Jennifer Jill terbukti menyimpan narkoba Golongan 1 dengan jenis sabu-sabu.

Barang bukti ditemukan polisi saat melakukan penggeledahan di kediaman Jill di kawasan Ancol, Jakarta Utara.

"Jadi dari hasil uji awal terhadap barang bukti yang kami amankan dari TKP, dari rumah saudari JJ itu narkotikanya jenis sabu-sabu," kata Ronaldo kepada wartawan, dikutip Tagar pada Jumat, 19 Februari 2021.

Meski begitu, Ronaldo masih belum memberikan informasi detail mengenai banyaknya barang bukti yang disita.

Ia mengatakan bakal menjelaskan secara rinci perihal jumlah sabu yang diamankan saat konferensi pers dalam waktu dekat.

"Berapa banyaknya dan sebagainya itu akan saya sampaikan saat konferensi pers," kata dia.

Jennifer JillJennifer Jill. (Foto: Instagram/jennifer_ipel)

Dalam kesempatan yang sama, AKBP Ronaldo Maradona Siregar juga membenarkan bahwa tes urine yang dilakukan kepada selebritas Jennifer Jill yang ditangkap atas kasus dugaan penyalahgunaan narkoba, mendapati hasil negatif.

Menindaklanjuti hasil tersebut, Maradona mengatakan pihaknya masih akan terus menggali keterlibatan Jennifer Jill dengan membawa spesimen rambut istri aktor Ajun Perwira itu ke Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) guna melakukan pemeriksaan.

Jennifer Jill ditangkap Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat atas perkara dugaan penyalahgunaan narkoba, pada Selasa malam, 16 Februari 2021. Ia dibekuk bersama dua orang lainnya di dua tempat berbeda. []

Berita terkait
Ditangkap Nyabu, Selebgram Abdul Kadir Minta Direhabilitasi
Selebgram Absul Kadir mengajukan permohonan rehabilitasi narkoba seusai ditangkap petugas Polda Metro Jaya dalam kasus penyalahgunaan narkotika.
Kasus Narkoba Lagi, Ridho Rhoma: Saya Ingin Sembuh
Pedangdut Ridho Rhoma meminta maaf kepada orang tua, masyarakat dan penggemarnya menyusul kasus narkoba yang kembali menjeratnya.
Polisi Tangkap Istri Pemain Sinetron Anak Band karena Narkoba
Polisi dikabarkan menangkap istri dari salah satu pemain sinetron Anak Band, berinisial JJ atas kasus narkoba.