Tottenham vs Ajax, Susunan Pemain dan Prediksi

Duel seimbang antara Tottenham Hotspur dan Ajax Amsterdam di semifinal pertama Liga Champions di Stadion Tottenham Hotspur.
Eks pemain Ajax yang kini memperkuat Tottenham Hotspur, Christian Eriksen, Davinson Sanchez, Jan Vertonghen dan Toby Alderweireld (dari ki-ka). Mereka akan menghadapi eks klubnya di semifinal Liga Champions di Stadion Tottenham Hotspur, Rabu, 1 Mei 2019, pukul 02.00 WIB. (Foto: dailymail.co.uk)

Jakarta - Tottenham Hotspur dan Ajax Amsterdam memiliki kekuatan seimbang sehingga duel pertama semifinal Liga Champions bakal berjalan ketat. Tottenham bertindak sebagai tuan rumah dalam laga di Stadion Tottenham Hotspur, Kamis, 1 Mei 2019, yang disiarkan langsung RCTI mulai pukul 02.00 WIB.  

Di laga tersebut, Tottenham menghadapi problem di lini depan dengan absennya striker Harry Kane yang cedera engkel dan Son Heung-Min karena akumulasi kartu kuning. Selain keduanya, The Lilywhites kehilangan Erik Lamela dan Serge Aurier (hamstring) serta Harry Winks (pangkal paha). 

Namun dua pemain lain, Moussa Sissoko dan Jan Vertonghen sudah kembali berlatih. Kembalinya Vertonghen yang pernah membela Ajax ini dipastikan menambah soliditas pertahanan tuan rumah. 

Absennya beberapa pemain belakang memaksa manajer Mauricio Pochettino mengubah formasi tim menjadi 3-4-1-2. Dengan skema tiga bek, Pochettino memainkan trio eks Ajax Toby Alderweireld, Davinson Sanchez dan Vertonghen. 

Sedangkan Kieran Trippier dan Danny Rose beroperasi sebagai bek sayap kanan dan kiri. Victor Wanyama menempati posisi sebagai gelandang bertahan dan Christian Eriksen bermain di belakang Dele Alli yang menjadi gelandang serang. Alli sendiri menopang duet Lucas Moura dan Fernando Llorente.

Ajax diuntungkan karena pemainnya dalam kondisi bugar setelah kompetisi domestik diliburkan. Pelatih Erik ten Hag mempertahankan skema 4-3-3 saat menghadapi Tottenham. Tidak ada pemain Ajax yang absen sehingga Ten Hag bisa menurunkan skuat terbaik.

Bek Nicolas Tagliafico kembali diturunkan setelah absen karena larangan bermain selama satu pertandingan. Demikian pula Noussair Mazraoui yang absen di laga terakhir kompetisi Eredivisie melawan Vitesse telah fit. Duet Matthijs de Ligt dan Daley Blind kembali menempati posisi bek tengah. 

Trio gelandang akan ditempati Lasse Schone bersama Donny van de Beek dan Frenkie de Jong. Di depan striker veteran Dusan Tadic menjadi centre-forward. Namun dia diberi kebebasan oleh Ten Hag sehingga bisa bergerak di sayap. Dia bahu-membahu dengan Hakim Ziyech dan David Neres. 

Tottenham punya catatan bagus saat bermain di laga home di Liga Champions. Dari 10 laga kandang, mereka tercatat delapan kali menang. Gawang Tottenham juga tak pernah kebobolan di tiga laga kandang terakhir. Kiper Hugo tampaknya akan menjadi kekuatan tersendiri sebagai benteng terakhir pertahanan Tottenham. 

Hanya catatan Ajax juga mengesankan di laga tandang. Mereka tak pernah kalah dan bahkan mencetak kemenangan di dua laga terakhir melawan Real Madrid dan Juventus. 

Ini yang menjadikan Ajax hanya di-voor 1/4 (seperempat). Artinya Ajax bisa kembali tampil mengejutkan di pertandingan tandang. Tampaknya, laga akan berakhir dengan skor tipis dan tidak menutup diprediksi imbang. []

Susunan Pemain

Tottenham Hotspur (3-4-1-2): Lloris; Alderweireld, Sanchez, Vertonghen; Trippier, Eriksen, Wanyama, Rose; Alli; Llorente, Moura

Ajax Amsterdam (4-3-3): Onana; Mazraoui, de Ligt, Blind, Tagliafico; van de Beek, Schone, de Jong; Ziyech, Tadic, Neres

Bursa
Tottenham Hotspur
vs Ajax 0:1/4 (tips Tottenham Hotspur)

Baca juga: 

Berita terkait
0
JARI 98 Perjuangkan Grasi untuk Ustadz Ruhiman ke Presiden Jokowi
Diskusi digelar sebagai ikhtiar menyikapi persoalan kasus hukum yang menimpa ustaz Ruhiman alias Maman.