Teror Anak Ular Sanca Kagetkan Ibu Hamil di Makassar

Tim Animal Rescue Damkar Makassar mendapati anak ular sanca bersembunyi di antara tumpukan dus serta lemari pakaian.
Tim Animal Rescue Damkar Makassar mengevakuasi seekor anakan ular sanca yang berada di rumah warga. (Foto: Damkar Makassar/Tagar/Muh Ilham)

Makassar - Tim Animal Rescue Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Makassar menangkap anak ular jenis Sanca yang membuat salah seorang ibu hamil di Jalan Maccini Pasar Malam 2, Kota Makassar, Sul-Sel, ketakutan, Senin dini hari, 23 Desember 2019.

Kejadian yang mengejutkan bagi penghuni rumah ini, lantaran anak ular yang baru berusia dua minggu muncul di dalam kamar pemilik rumah. Seekor ular Sanca yang bersembunyi di dalam kamar penghuni rumah, membuat personel Damkar Makassar bergerak cepat untuk melakukan evakuasi terhadap hewan melata tersebut.

Setelah melakukan pencarian, tim akhirnya mendapati seekor anak ular jenis Sanca yang diperkirakan masih berusia dua minggu tengah bersembunyi di antara tumpukan dus serta lemari pakaian. Ular itu kemudian dievakuasi keluar rumah dan dimasukkan ke dalam sebuah botol.

Hewan itu muncul melalui plafon ruang kamar tidur dan terjatuh lalu bersembunyi ke belakang lemari pakaian.

Kemunculan ular jenis serupa telah terjadi sebanyak tiga kali di beberapa ruangan dalam kurung waktu dua minggu terakhir. Sementara itu, teror ular Sanca ini juga sempat membuat shock salah satu penghuni yang tengah hamil sembilan bulan.

Menurut pemilik rumah, Reza Hidayat menuturkan, teror ular tersebut pertama kali dilihat oleh kakaknya yang tengah baring di tempat tidurnya.

"Hewan itu muncul melalui plafon ruang kamar tidur dan terjatuh lalu bersembunyi ke belakang lemari pakaian. Pasti kami panik namanya ular manusia lihat ular pasti panik apalagi kita tidak tahu ular jenis apa ini," ungkapnya.

Meski Tim Rescue juga melakukan pencarian terhadap sarang dan induk dari anak ular ini sekitar pekarangan rumah, namun belum ditemukan tanda-tanda terkait ular Sanca lainnya.

Salah satu anggota Animal Rescue Damkar Makassar, Haris mengatakan, bahwa pihaknya berhasil menemukan anak ular Sanca ini dari belakang lemari kemudian dievakuasi.

"Kami juga dapat anak Sanca hitam yang memang sekarang ini lagi marak beredar di kota besar, lalu binatang melata ini kami evakuasi, karena ibu hamil ini panik," kata Haris.

Berdasarkan informasi pemilik rumah kata Haris, teror anak ular Sanca ini sudah tiga kali didapatkan di dalam rumahnya. Dan diduga ular lainnya masih ada dipemukiman padat penduduk ini.

"Bisa jadi ada anak ular lainnya, karena ketiga kalinya ditemukan. Sebelumnya ular berukuran agak besar sempat ditangkap tapi lepas dan kali ini berusia dua minggu," ungkapnya.

Haris pun mengimbau pemilik rumah untuk tetap bersikap tenang dan waspada, karena diperkirakan di sekitar lokasi masih ada beberapa ular lainnya.

"Kasus kemunculan ular ini memang tengah marak di Kota Makassar," imbuhnya.

Rencananya, anak ular Sanca tersebut akan diberikan ke posko Tim Animal Rescue Damkar Makassar untuk nantinya diberikan kepada komunitas pencinta hewan melata ini untuk dipelihara dan dijinakan. []

Berita terkait
Ratusan Pemudik Natal di Makassar Berangkat Gratis
Menjelang Natal, ratusan pemudik diberangkatkan secara gratis melalui jalur laut di Makassar.
Warga Gowa yang Dihantui King Kobra
Warga Gowa, Sulawesi Selatan masih dihantui dengan keberadaan ular king kobra.
Pria Kebal Mengamuk Bawa Badik di Makassar
Sebuah video mempertontonkan aksi seorang pria berpeci tengah mengamuk sambil membawa badik di Makassar.
0
Harga Emas Antam di Pegadaian, Rabu 22 Juni 2022
Harga emas Antam hari ini di Pegadaian, Rabu, 22 Juni 2022 untuk ukuran 1 gram mencapai Rp 1.034.000. Simak rincian harganya sebagai berikut.